Indonesia ‘Kaya’ Sampah, Pevita Pearce ‘Getol’ Ajak Jaga Lingkungan Lewat Hal Ini

Foto: Indonesia ‘Kaya’ Sampah, Pevita Pearce ‘Getol’ Ajak Jaga Lingkungan Lewat Hal Ini instagram



Pevita Pearce nampaknya miris dengan masyarakat Indonesia yang masih minim kesadaran akan pelestarian lingkungan. Ia berharap akan ada perkembangan yang lebih baik terkait lingkungan bersih.

Kanal247.com - Aktris cantik Pevita Pearce menjadi satu dari sekian seleb yang terang-terangan menunjukkan kepeduliannya terhadap lingkungan. Nampaknya ia merasa miris melihat masih kurangnya perhatian masyarakat Indonesia terhadap kebersihan.

Pevita pun berharap dirinya bisa mengajak banyak orang untuk mulai lebih peduli terhadap lingkungan. Menurutnya hal ini bisa dimulai dengan sebuah langkah kecil.

Wanita yang sempat digosipkan dekat dengan Ariel ini rupanya ingin seluruh rakyat mulai terbiasa membagi sampah menjadi dua kategori, yakni yang bisa didaur ulang dan tidak. Menurutnya langkah kecil itu nantinya mampu membawa sebuah perubahan besar. “Kalau langkah kecil dari aku itu dari mengalokasikan sampah,” jelas Pevita Pearce dalam jumpa pers Selamatkan Hutan Selamatkan Masa Depan bersama WWF Indonesia, di Plaza Indonesia, Thamrin, Jakarta Pusat, Jumat (30/8).

Ia lantas menjelaskan terkait maksud dari langkah tersebut. Menurutnya masyarakat seharusnya sudah dibiasakan untuk membedakan sampah yang organik dan non-organik.

Hingga saat ini Pevita mengaku sering sekali melihat tumpukan sampah yang berasal dari limbah rumah tangga. Padahal jika dipisah, sampah-sampah yang menumpuk tersebut justru bisa dimanfaatkan. Salah satunya untuk diubah menjadi pupuk kompos.

Ia mengaku miris masih sering melihat tumpukan sampah yang justru banyak dari bahan-bahan organik. Karenanya pengetahuan tentang pemilihan sampah nampaknya memang harus mulai ditanamkan sejak saat ini.

“Jadi menurut aku agak enggak make sense bahwa sampah-sampah dari yang makanan kita sendiri, bukan yang plastik itu bisa menjadi tumpukan sampah,” paparnya. “Karena kalau kita bisa ecoliving itu bisa kita gunakan lagi menjadi kompos (pupuk).”

Fakta ini nampaknya didapat langsung Pevita dari lapangan. Sebagai penggemar aktivitas traveling, ia tentu sudah banyak mengunjungi berbagai destinasi wisata yang disuguhkan oleh alam Indonesia.

Dari situ lah aktris 26 tahun ini sering menemukan tumpukan sampah dimana-mana. Ia pun berusaha untuk mulai menyuarakan aksi pelestarian lingkungan melalui media sosial yang ia miliki.

“Dengan pekerjaan aku, aku banyak traveling dan dari situ aku melihat banyak orang yang tidak menjaga kebersihan,tidak memahami kebersihan,” tutur pemain film “Rumah Merah Putih” ini. "Dengan menggunakan sosmed aku berupaya untuk menyuarakan itu.”

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel