Ayu Ting Ting Nikmati Minuman Mahal Khas Timur Tengah, Malah Disebut ‘Over’ Gara-Gara Ini

Foto: Ayu Ting Ting Nikmati Minuman Mahal Khas Timur Tengah, Malah Disebut ‘Over’ Gara-Gara Ini instagram



Dikenal sebagai salah satu artis dengan jadwal super padat, Ayu Ting Ting ternyata memiliki kebiasaan menikmati minuman khas Timur Tengah yang disebut-sebut memiliki harga mahal ini.

Kanal247.com - Pedangdut Ayu Ting Ting saat ini memang tengah menikmati puncak kejayaannya di industri hiburan Tanah Air. Namanya yang kian melejit membuat tawaran pekerjaan pun ramai berdatangan. Ayu sendiri dikenal sebagai salah satu artis yang sibuk dengan bejibun aktivitas syuting di tahun 2019 ini.

Di balik kesuksesannya meniti karier tentu ada dampak tak enak yang dirasakannya. Salah satunya yakni tentang kesehatan yang harus menjadi prioritas utama.

Menjalani kerja dari pagi sampai malam, tak jarang penggemar Ayu Ting Ting dibuat khawatir dengan kesehatan idola mereka. Namun belum lama ini Ayu nampaknya menjawab kegelisahan itu.

Melalui sebuah foto secangkir minuman, Ayu Ting Ting menjawab perhatian netizen. Pasalnya air di dalam cangkir tersebut bukanlah sembarangan. Dari kolom caption Ayu menjelaskan jika ia rutin menikmati secangkir saffron di pagi hari. “‘saffron’ routine,” tulisnya.

Usut punya usut, saffron sendiri adalah rempah-rempah khas Timur Tengah yang memiliki harga sangat mahal bahkan dinobatkan menjadi bumbu termahal di dunia. Dikutip dari beragam sumber, satu kilogram rempah-rempah ini bisa mencapai harga ratusan juta rupiah.

Mengonsumi saffron sendiri dipercaya baik untuk kesehatan. Seperti meningkatkan daya tahan tubuh hingga memperbaiki suasana hati. Tak ayal jika Ayu Ting Ting yang padat akan aktivitas menjatuhkan pilihan kepada minuman sehat ini.

Beragam komentar pun dilayangkan kepada Ayu Ting Ting atas fotonya di atas. Banyak yang belum mengetahui minuman itu, namun ada juga yang bertanya soal khasiatnya. Sedangkan sebagian lain menjelaskan tentang minuman mahal tersebut.

Namun rupanya ada juga yang melayangkan protes di kolom komentar. Pasalnya Ayu dinilai berlebihan lantaran menggunakan terlalu banyak helai dalam minumannya, sedangkan tiga putik saja sudah cukup.

Itu minuman klo kita bnyak aktivitas biar g cpek y ayy,” pungkas akun @lail******. “Minuman khas timur tengah jadi pengen ke sana lagihh.. morning mbak ayu,” seru akun @sari******. “Biar tamabh cantik sehat,” tutur akun @jualsa******.

Kbnyakan itu 4 helai aja cukup bu ayu,” ujar akun @taj****. “Wow... ampe komsumsi Saffron! Btw kog byk bngt? nnti over lho bahagianya! 3 helai aj ckup sbnrnya,” sambung @anggrek******. “Biasanya org minum safron antara 3-5 helai ini banyak amat,” sahut pemilik akun @jcma*****.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel