Keputusannya Tuai Kritik, Ini Alasan Gong Yoo-Jung Yu Mi Tetap Bintangi 'Kim Ji Young, Born in '82'

Foto: Keputusannya Tuai Kritik, Ini Alasan Gong Yoo-Jung Yu Mi Tetap Bintangi 'Kim Ji Young, Born in '82' yonhapnews



Saat dikonfirmasi bintangi film yang mengangkat tema feminis, Gong Yoo dan Jung Yu Mi menuai kritik para netizen. Tak sedikit yang mengungkapkan rasa kecewa melihat idolanya berperan di film tersebut.

Kanal247.com - Film baru yang mengangkat isu feminis bertajuk "Kim Ji Young, Born in '82" akan segera tayang dalam waktu dekat. Film ini diambil dari novel yang berjudul sama dan sempat menuai kontroversi di Korea Selatan.

Tak sedikit para selebriti yang menunjukkan ketertarikan membaca buku ini hingga mendapatkan kritik. Namun hal tersebut tetap membuat buku paling laris hingga dibuat dalam versi filmnya.

Pemeran utama film yakni Jung Yu Mi dan Gong Yoo baru-baru ini menghadiri press conference. Mereka akhirnya menjawab alasan untuk membintangi film yang cukup dipandang negatif publik.

"Aku menerima tawaran (untuk membintagi film) tanpa berpikir banyak," jelas Gong Yoo. "Setelah membaca naskahnya, aku berpikir tentang keluargaku. Sangat jarang aku menangis sembari membaca naskah, tapi aku menangis membaca naskah ini."

"Tak sering aku merasakan situasi hanya dengan membaca tulisan. Aku tahu mengambilnya karena aku langsung membawa diriku tenggelam sebagai Dae Hyun (karakter Gong Yoo di film) dan jadi emosional," tambahnya. "Keluargaku langsung muncul di pikiranku, jadi aku menghubungi ibuku. Aku menghubungi karena aku ingin mengucapkan terima kasih padanya. Aku berterima kasih padanya karena sudah membesarkanku, meski dia sedikit bingung, dia tampaknya bahagia karena dia tertawa."

"Tak ada alasan bagiku untuk ragu. Menurutku ini film bagus untuk orang-orang di generasi orangtuaku, di generasiku, dan generasi berikutnya untuk ditonton," tuturnya. Jung Yu Mi juga merasakan situasi pada naskah hingga menerima tawaran tersebut.

"Aku tidak menikah atau pernah membesarkan anak. Daripada merasakan (karakter di film), aku teringat orang-orang di sekitarku. Aku merasa bersalah karena aku pikir aku mengabaikan (masalah) mereka dengan alasan sibuk, dan juga ingin mengerti perasaan mereka," katanya. "Yang aku tahu adalah (cerita) novelnya menjadi topik panas. Aku menjadi tahu cerita lewat naskah awalnya. Setelah memutuskan untuk mengambil peran dan bertemu sutradara, itu jadi isu. Tapi kupikir itu adalah pekerjaan kami untuk membuat cerita yang ingin kami bagikan dan perlihatkan pada orang-orang."

Gong Yoo dan Jung Yu Mi sendiri ketahui bahwa keputusannya menuai kritik para netizen. Namun Jung Yu Mi merasa tak terbebani dan berpikir untuk memproduksi film yang bisa diterima oleh publik. Gong Yoo sendiri mengatakan pasti orang-orang memiliki pendapat yang berbeda dengannya tentang film tersebut. "Kim Ji Young, Born in '82" akan mulai rilis pada tanggal 15 Oktober mendatang.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel