Prihatin CyberBullying, Christian Sugiono Berharap Indonesia Buat Aturan Netter

Foto:   Prihatin CyberBullying, Christian Sugiono Berharap Indonesia Buat Aturan Netter Instagram



Pernyataan ini dibuat oleh Christian Sugiono usai mengomentari insiden tewasnya Sulli eks f(x) lantaran tak kuat menghadapi cyberbullying dari para hatersnya di media sosial.

Kanal247.com - Insiden meninggalnya mantan personil girlband Korea Selatan, f(x) yakni Sully tidak hanya membuat fans K-Pop berduka. Peristiwa Sully bunuh diri yang dikarenakan bully di media sosial atau lazim disebut cyberbullying itu juga mendapatkan perhatian khusus dari para pemerhati psikolog. Tak terkecuali artis di Indonesia.

Salah satu artis Indonesia yang menyorot adanya cyberbullying adalah Christian Sugiono. Aktor tampan ini menyadari betul efek negatif dari cyberbullying tersebut, bahkan bisa berakibat fatal. Menurut suami Titi Kamal ini, perlu adanya pembelajaran bermedia sosial sejak dini di jaman sekarang. Hal itu untuk mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan seperti itu.

"Harusnya mulai sekarang itu di sekolah-sekolah mulai di ajarkan, karena ini sudah jadi sesuatu yang membahayakan," kata Christian Sugiono dilansir Detik Hot, Selasa, 15 Oktober.

Christian Sugiono bahkan berharap di Indonesia kini ada sebuah surat lisensi seperti SIM (Surat Ijin Mengemudi) untuk para netter. Tujuannya, agar netter bisa tahu batasan-batasan dalam menggunakan media sosial.

"Kita satu (korban atau artis) ngeliatnya luas, kalau netizen dia rame-rame ngeliatnya satu," jelas Christian Sugiono. "Dia nggak sadar bahwa dia diperhatikan oleh kita, jadi dia pikir 'nggak diperduliin gua, ngomong aja asal,'" jelasnya.

Sementara itu, saat ini Christian Sugiono telah memiliki dua anak bernama Arjuna Zayan Sugiono (Juna) dan Kai Attar Sugiono. Sebagai orangtua, Christian Sugiono mengaku kerap mengajak sang anak sulungnya untuk berdiskusi. Menurutnya, karakter Juna sangat mirip dengannya. Sedangkan adiknya, Kai lebih mirip dengan ibunya. Alhasil Christian Sugiono pun mengaku mempelajari begitu banyak hal dari kepribadian kedua anak laki-lakinya tersebut.

"Pernah dia bertanya begini: Papa, dalamnya mobil itu apa, sih? Dalamnya matahari itu isinya apa, sih? Dalamnya tanaman itu apa sih?" cerita Christian Sugiono. "Ketika beli buah atau mainan selalu saya buka agar dia tahu isinya. Ada mainan yang kami bongkar pakai obeng lalu saya kenalkan ia pada baterai, mesin dinamo dan lain-lain," pungkasnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel