Tunda Pakai Jasa Baby Sitter, Baim Wong dan Paula Verhoeven Kepo Rasanya ‘Direpotkan’ Anak

Foto: Tunda Pakai Jasa Baby Sitter, Baim Wong dan Paula Verhoeven Kepo Rasanya ‘Direpotkan’ Anak instagram



Proses persalinan semakin dekat, Baim Wong dan Paula Verhoeven rupanya telah sepakat untuk tak menggunakan jasa baby sitter di awal-awal kehidupan mereka menjadi orangtua nantinya.

Kanal247.com - Pasangan artis Baim Wong dan Paula Verhoeven belum lama ini baru saja mengadakan acara tasyakuran usia 7 bulan kehamilan. Acara yang digelar pada hari Sabtu (19/10) tersebut berlangsung meriah dan dihadiri oleh sejumlah artis.

Dalam kesempatan yang sama, Baim dan Paula juga menyempatkan diri untuk berbagi sedikit terkait calon buah hati mereka tersebut. Mulai dari pemilihan nama hingga perasaan semakin mendekati momen persalinan.

Diakui Paula jika persiapan yang ia lakukan untuk menyambut kehadiran anggota keluarga baru ini semakin hari semakin banyak. Mengingat ini adalah pengalaman pertama baginya, maka ia pun sering-sering bertanya kesana-kemari tentang banyak hal.

"Persiapan pastinya banyak nanya makin ke sini makin deg-degan sih, yang lainnya santai-santai pas sekarang sudah deg-degan enggak berasa kan 2 bulan lagi," kata Paula Verhoeven. "Tapi kita jalani lah pasti itu naluri seorang ibu kalau bapak pasti akan mengikuti yang penting kita bagi tugas."

Paula sendiri rupanya juga sudah sering mendengar tentang cerita repotnya mengurus bayi yang baru lahir. Salah satunya tentang pola tidur yang semakin tidak teratur. Namun hal itu nampaknya justru memancing rasa penasaran Baim. Karenanya ia pun memutuskan untuk menunda menyewa jasa seorang baby sitter.

“Banyak yang nakut-nakuti nanti beberapa bulan pertama enggak bisa tidur gini lah. Iya kita lihat saja lah,” ujar Paula. “Cuma nanti ketika lahir kita sendiri dulu, enggak ada suster. Cuma suster boleh tapi kita mau tinggal di kamar sendiri, kita nikmati susahnya bangun pagi. Katanya ibunya,” timpal Baim Wong.

Baim dan Paula sendiri rupanya sudah membuat kesepakatan terkait cara mengasuh anak pertama mereka nantinya. Salah satunya yakni kesusahan yang harus ditanggung bersama-sama.

“Ada perjanjian juga kalau anaknya bangun, ibu bapaknya juga bangun,” tandas Baim. “Ya gantian lah, jangan mau enaknya saja,” celetuk sang istri. “Iya, iya, pokoknya kita mau susah-susahnya dulu deh,” jawab Baim lagi.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel