Kasus Wanprestasi Berujung Damai, Baim Wong 'Tebus' Gugatan 2 Miliar dengan Ini

Foto: Kasus Wanprestasi Berujung Damai, Baim Wong 'Tebus' Gugatan 2 Miliar dengan Ini instagram



Baim Wong sebagai terlapor dan Astrid perwakilan dari pihak QQ Production sebagai pelapor akhirnya menuai hasil dari sidang mediasi yang terjadi kemarin Rabu (23/10) dengan menyepakati jalur damai.

Kanal247.com - Konflik yang menyeret aktor Baim Wong dengan salah satu manajemen artis yakni QQ Production baru saja digelar kembali. Sidang yang beragendakan mediasi ini diadakan kemarin Rabu (23/10) di Pengadilan Negeri Bogor, Jawa Barat.

Pada sidang kali itu, Baim yang hadir tak hanya ditemani oleh sang istri Paula Verhoeven namun juga pengacara baru yakni Hotman Sitompul dan Gloria Tamba. Baim menegaskan jika pergantian kuasa hukum ini hanya semata-mata atas kepentingan kenyamanan saja.

Beruntungnya, Baim dan Astrid rupanya langsung membawa kabar baik setelah keluar dari ruang sidang. Bagaimana tidak, sengketa wanprestasi yang sampai melahirkan gugatan senilai 2 miliar rupiah ini sudah berujung dengan kata damai.

Baik dari pihak Astrid maupun Baim rupanya sudah sama-sama setuju untuk mengakhiri masalah hukum tersebut. Sembari duduk bersama usai sidang, keduanya dengan semringah memberikan klarifikasi dan penjelasan terkait hasil dari mediasi yang baru saja dilakukan.

Astrid bahkan tak segan memuji Baim Wong dan menyebut sang aktor sebagai orang baik. Hal ini tentu menjadi pertanda positif akan jalur damai yang sepakati oleh keduanya.

“Alhamdulillah semua baik-baik aja,” ujar Astrid selaku perwakilan dari manajemen artis QQ Production sekaligus pelapor. “Dan pada dasarnya Baim orang yang enggak suka konflik, sama dengan saya. Kita hari ini bismillah damai.”

Tak hanya itu, kabar menggembirakan juga datang perihal tuntutan atau gugatan yang sempat dilayangkan oleh Astrid kepada suami Paula ini. Nominal yang mencapai 2 miliar rupiah kala itu rupanya kini sudah ditebus dengan permohonan maaf.

Baim dan Astrid rupanya sudah sepakat untuk tak mempermasalahkan perihal uang, dan menegaskan tak ada apapun yang harus dibayarkan. Aktor 38 tahun itu pun senang permintaan maafnya diterima oleh Astrid.

“Enggak ada yang perlu dibayarkan sama sekali,” tandas Baim Wong. “Berbesar hati Mbak Astrid memaafkan saya.”

Tak hanya permohonan maaf dari Baim saja, Astrid juga tak kalah lapang mengakui kesalahannya. Ia juga tak luput meminta maaf atas pernyataannya selama ini yang mungkin saja juga menyakitkan hati. “Saya dari awal tadi udah minta maaf, sangat tidak baik, orang melakukan hal baik dan saya suudzon. Jadi saya minta maaf juga,” pungkas Astrid.

Sebelumnya, gugatan dengan nominal fantastis ini sempat menghebohkan jagad dunia maya terutama bagi para penggemar Baim Wong. Bahkan bantuan berupa uluran dana sempat diserukan oleh netizen demi meringankan beban sang idola. Beruntungnya saat ini masalah tersebut berakhir dan dapat diselesaikan lewat jalur damai.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel