Kim Yohan Dikabarkan Perankan Tokoh Utama di 'School 2020', Netter Sayangkan Bukan Aktor

Foto: Kim Yohan Dikabarkan Perankan Tokoh Utama di 'School 2020', Netter Sayangkan Bukan Aktor



Dipilihnya Kim Yohan sebagai pemeran utama sontak menimbulkan pro dan kontra bagi penikmat drama. Netter yang senang karena merasa peran tersebut sangat cocok untuk Yohan, notabennya merupakan seorang mantan atlet Taewondo.

Kanal247.com - Pada Senin (6/1) penggemar usai dibuat terkejut oleh kabar bubarnya X1. Padahal grup tersebut, baru saja debut pada Agustus 2019 lalu, hal itu tentu saja sangat disayangkan bagi para penggemar mereka.

Kesedihan dengan pembubaran tersebut bahkan tak membuat penggemar patah semangat. Mereka bahkan semakin gencar meminta pertanggung jawaban baik untuk CJ ENM serta kesembilan agensi member. One It (sebutan fans X1) kompak menulis surat ataupun mengumpulkan uang untuk membuat led truk yang akan berjalan secara bergantian keseluruh agensi sebagai bentuk protes.

Beberapa hari usai pembubaran grup, kabar menggembirakan pun hadir dari penyanyi kelahiran 1999 tersebut. Pasalnya, baru-baru ini seorang pejabat dari industri drama melaporkan bahwa Kim Yohan akan menjadi pemeran utama dalam serial drama "School 2020". "Kim Yohan, yang berasal dari X1, akan muncul sebagai karakter utama dari serial KBS2 'School 2020', yang akan disiarkan pada bulan Agustus," kata sumber tersebut yang dilansir Naver pada Senin (13/1).

"School 2020" sendiri merupakan drama kedelapan dalam seri "School". Kim Yohan dilaporkan telah menerima tawaran untuk peran Kim Tae Jin, mantan atlet taekwondo yang memenangkan medali perunggu sebagai perwakilan junior di Festival Olahraga Nasional Korea.

Dipilihnya Kim Yohan sebagai pemeran utama sontak menimbulkan pro dan kontra bagi penikmat drama. Netter yang senang karena merasa peran tersebut sangat cocok untuk Yohan yang notabennya merupakan seorang atlet Taewondo. Sedangkan yang tak setuju tak lain karena Yohan bukanlah seorang aktor sehingga mereka meragukannya.

''Aku sangat senang mendengar karier Kim Yohan bersinar dengan waktu yang tepat, drama ini tentu saja harus dilihat,'' komentar salah satu akun. ''Kim Yohan sangat cocok pada series drama ini, dan sangat pantas untuk ditonton. Kami akan selalu mendukungmu Yohan!'' ujar akun lainnya. ''Apapun yang Kim Yohan coba lakukan dia pasti sukses, aku akan terus mendukungnya,'' balas akun lainnya. ''Apa dia bisa akting? dia bahkan bukan aktor,'' timpal akun lainnya.

''Serius? Saya sedikit lelah dengan tren idola pemula ini mendapatkan peran besar keluar dari gerbang karena mereka populer. Tapi demi dia, kuharap dia setidaknya berhasil,'' komentar akun lain. ''Kenapa tidak memilih peran dari aktor asli?'' komentar salah satu akun. ''Aku bahkan ragu jika perannya bukan berasal dari aktor asli, kembalikan 'School 2013' dengan pemeran idol asli,'' balas akun lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel