Chungha Dan Paul Kim Tunjukan Hubungan Cinta Yang Manis Di MV 'Loveship'

Foto: Chungha Dan Paul Kim Tunjukan Hubungan Cinta Yang Manis Di MV 'Loveship'



Dalam MV tersebut, nampak Chungha dalm Paul Kim yang saling memiliki perasaan sejak kecil, namun tak bisa untuk mengungkapkannya. 'Loveship' sendiri lagu yang menceritakan seorang yang takut mengakui perasaannya.

Kanal247.com - Chungha semakin menunjukkan eksistensinya sebagai penyanyi solo dengan berkolaborasi bersama berbagai penyanyi. Usai sukses berduet dengan Rich Brian dengan lagu "These Nights", kini mantan member IOI tersebut berkolaborasi dengan Paul Kim. Kali ini, ia merilis lagu bertajuk "Loveship" yang baru saja dirilis Selasa (21/1) pukul 6 sore waktu setempat.

Bersamaan dengan perilisan lagu, MV "Loveship" juga dirilis. MV tersebut menampilkan Chungha dan Paul Kim saat mereka terpisah dan kembali bersama. "Loveship" sendiri adalah lagu tentang jatuh cinta pada seseorang, tetapi takut mengakui perasaanmu. Dalam MV tersebut, nampak Chungha dan Paul Kim yang saling memiliki perasaan sejak kecil, namun tak bisa untuk mengungkapkannya.

MV tersebut menunjukkan hubungan pertemanan mereka semenjak sekolah hingga dewasa. Ketika sekolah, mereka sudah saling cinta. Namun, barulah ketika sudah dewasa, mereka mulai mengakui perasaan masing-masing. Dalam akhir MV tersebut, terlihat Chungha dan Paul Kim dipaksa berpelukan oleh karakter masa kecil mereka dalam MV tersebut.

"Loveship" sendiri merupakan karya duet Chungha dan Paul Kim yang digarap bersama dengan Neuron Music, MNH Entertainment, dan Kakao M. Lirik lagu tersebut ditulis oleh Paul Kim dengan keyboard vintage serta suara string yang lembut. Irama tersebut akan menyatu dengan indah bersama harmoni mereka.

Sebelumnya, saat menanggapi kolaborasi ini, salah satu sumber dari agensi Paul Kim juga buka suara. Neuron Music selaku agensi yang menaungi Paul Kim menyebut jika karya ini akan membuat penggemar terkejut. Begitu juga dengan agensi Chungha, MNH Entertainment yang mengakui karya ini akan memberikan sentuhan yang berbeda pada warna musik sang penyanyi.

"Sebagai sebuah lagu kolaborasi, dua artis tersebut menghabiskan selama beberapa bulan untuk bertukar pendapat agar sempurna, kami berharap ini adalah hadiah baru yang tak terduga untuk para penggemar," ujar Neuron Music kala itu. "Kami memutuskan bahwa proyek kolaborasi dengan Paul Kim akan menjadi kesempatan yang baik untuk memberikan jenis masukan baru di bidang musik Chungha," ungkap MNH Entertainment sebelum lagu tersebut dirilis.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel