Ditanya Kedekatan Dengan BTS, GFRIEND Tanggapi Dengan Hal Ini

Foto: Ditanya Kedekatan Dengan BTS, GFRIEND Tanggapi Dengan Hal Ini Soompi



Dalam sebuah kesempatan di acara 'Idol Room', GFRIEND menjelaskan bantuan apa saja yang diberikan oleh Big Hit Entertainment serta staf. Tak hanya itu, Sowon pun juga menyebut jika mereka dan BTS belum bertemu.

Kanal247.com - G-Friend baru saja resmi merilis album terbarunya pada hari ini 3 Februari. Comeback kali ini menandakan, kembalinya mereka ke industri musik setelah Source Music diakuisisi oleh Big Hit Entertainment pada akhir Juli 2019.

Album GFRIEND yang bertajuk ''LABYRINTH'' ini terdiri dari enam lagu bary. Di antaranya, ''Labyrinth'', ''Crossroads'' yang merupakan tittle track, ''Here We Are'', ''Eclipse'', Dreamcatcher'', dan ''From Me''. Penggemar semakin antusias dengan comeback G-Friend kali ini setelah mengetahui bahwa Bang Si Hyuk sang pendiri Big Hit Entertainment juga ikut terlibat langsung.

Dalam track list yang sudah dirilis, ada beberapa lagu yang diciptakan oleh Bang Si Hyuk yang ditulis dengan nama Hitman. Lagu yang diciptakan langsung oleh Bang Si Hyuk di antaranya adalah lagu andalan di album tersebut yang berjudul "Labyrinth" dan lagu "From Me".

Karena ini adalah comeback pertama grup gadis itu sejak agensi mereka Source Music diakuisisi oleh Big Hit Entertainment, para anggota menerima pertanyaan tentang perubahan dan pengalaman mereka sejauh ini. Mereka bahkan mengatakan jika dalam album terbaru ini, tim dari Big Hit Entertainment banyak membantu.

Dalam sebuah kesempatan di acara ''Idol Room'', GFRIEND menjelaskan bantuan apa saja yang diberikan oleh Big Hit Entertainment serta staf. Tak hanya itu, Sowon pun juga menyebut jika mereka dan BTS (Bangtan Boys) belum bertemu sejak perusahaan bekerja sama.

Sowon menjelaskan bahwa mereka belum pernah melihat BTS sekali pun sejak label mereka bergabung. Ketika ditanya apakah mereka akan bertemu di acara makan malam dan acara perusahaan, GFRIEND tampak bingung karena mereka benar-benar tidak tahu apa yang akan terjadi di masa depan.

Tapi mereka meragukannya ketika Umji menjelaskan, "Agensi kita tidak sering makan malam bersama perusahaan." Jadi Defconn merangkum, "Kalian di bawah satu perusahaan tetapi di tim yang berbeda." Dan gadis-gadis itu menganggukkan kepala ketika Eunha menjelaskan bahwa mereka pada dasarnya departemen yang berbeda.

Topik GFRIEND dan BTS tampaknya menjadi topik hangat terbaru karena banyak yang bertanya-tanya apakah kedua kelompok akan berkolaborasi dalam suatu proyek dalam waktu dekat. Meskipun belum ada yang pasti, mari kita kembali ke masa lalu untuk mengingat bahwa saat itu GFRIEND dan BTS berkumpul untuk kampanye seragam sekolah.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel