Nyentrik, Ini Asal-usul Young Lex Namai Putri Pertama Zaenab Alexander

Foto: Nyentrik, Ini Asal-usul Young Lex Namai Putri Pertama Zaenab Alexander instagram



Tak sembarangan, Young Lex memberikan nama yang cukup nyentrik untuk putri pertamanya yakni Zaenab Alexander bukan cuma karena ingin menghindari nama pasaran tapi juga karena asal-usul ini.

Kanal247.com - Rapper Indonesia Young Lex menjadi salah satu artis yang memberikan nama nyentrik untuk buah hatinya. Tepat pada tanggal 22 Desember 2019 lalu, Young Lex dan istrinya resmi menyandang status sebagai orangtua setelah kelahiran putri pertama mereka.

Tak hanya menceritakan tentang proses persalinan sang istri, Young Lex juga membuat heboh saat membeberkan namanya. Kala itu, ia langsung memanggil putrinya tersebut dengan nama Zaenab. Tentu saja hal ini dianggap kontras dengan imej sang ayah.

Rupanya nama tersebut tak asal dipilih oleh Young Lex untuk putri pertamanya. Ada cerita asal-usul dimana ia akhirnya memberikan nama Zaenab Alexander tersebut untuk buah hatinya.

Siapa sangka jika nama lokal tersebut asal-usulnya dari panggilan Young Lex untuk sang istri. Mengingat Eriska orang Betawi, rapper 27 tahun ini memberikan nama Zaenab sebagai panggilan kesayangan. Ia pun memutuskan untuk mengalihkan nama tersebut kepada buah hati mereka.

“Jadi waktu dulu gue pacaran sama dia, gue tuh panggil dia Zaenab. Kenapa? Karena dia (orang) Betawi,” terang Young Lex di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (6/2). “Ya kepikiran kenapa enggak ke anaknya aja. Jadi gitu.”

Tak hanya karena tanah kelahiran istrinya, namun Young Lex sendiri mengaku senang dengan kebudayaan Betawi. Musisi berdarah Batak dan Ambon ini rupanya begitu menyukai pantun dan lawakan khas orang Betawi.

Tak hanya itu, bagi Young Lex sendiri nama Zaenab sangat cantik untuk anak perempuannya. Saat digabung dengan nama tengahnya yakni Alexander, terciptalah nama nyentrik yang ia percaya tak akan ada duanya alias tidak pasaran.

“Alasan satu, dia memang orang Betawi, dan aku suka sama culture Betawi dan aku besar juga di lingkungan Betawi. Aku suka sama pantun mereka (Betawi), lawakan mereka,” jelasnya. “Dan menurutku wanita Zaenab itu anak perempuan yang baik dan simpel dan pas dia besar enggak pasaran juga.”

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel