Bisa Bertahan di Industri Hiburan, Billy Syahputra Akui Ada 'Kekuatan' Almarhum Olga Syahputra

Foto: Bisa Bertahan di Industri Hiburan, Billy Syahputra Akui Ada 'Kekuatan' Almarhum Olga Syahputra Instagram



Semenjak kepergian Olga Syahputra memang menjadi pukulan terberat bagi Billy Syahputra. Namun ia bersyukur karena masih bertahan di dunia entertainment untuk menghidupi keluarganya.

Kanal247.com - Kepergian komedian sekaligus presenter kocak Olga Syahputra pada 27 Maret 2015 silam memang menyisakan duka yang mendalam. Sosoknya yang selalu ceria tentu dirindukan oleh keluarga, para sahabat dan juga para penggemarnya. Hal tersebut juga diakui oleh sang adik Billy Syahputra.

Tidak dipungkiri jika Olga semasa hidupnya memang menjadi penopang untuk kehidupan keluarganya. Setelah ia meninggal tentu Billy menjadi orang yang kini menjadi tulang punggung keluarga. Terjun ke dunia hiburan dan masih bisa bertahan hingga saat ini membuat mantan kekasih Hilda Vitria itu merasa bersyukur.

Dibalik kesuksesan kini, Billy mengaku tak akan pernah lupa jasa-jasa sang kakak. Karena menurutnya tanpa Olga Syahputra, Billy Syahputra bukanlah siapa-siapa. Meski begitu sepeninggalnya sang kakak Olga Syahputra, Billy Syahputra mengaku berjuang sendiri untuk terus bertahan di dunia entertainment.

"Memang benar, nggak mungkin gue pungkiri, gue selalu menjelaskan ke teman-teman media tanpa adanya almarhum gue bukan siapa-siapa," ujar Billy Syahputra dilansir dari laman Kapanlagi, Senin (10/2). "Almarhum adalah jembatan gue masuk di entertain, tanpa almarhum nggak akan bisa pernah jadi Billy Syahputra."

Berkat kerja kerasnya, sampai saat ini Billy masih mendapat kepercayaan dari pihak televisi. Kini Billy Syahputra pun menggantikan peran Olga Syahputra sebagai tulang punggung keluarganya. Ia pun bersyukur masih bertahan di dunia hiburan sehingga masih bisa menafkahi keluarganya.

"Gue sangat bersyukur gue di dunia entertain jujur gua nggak ada bantuan siapa-siapa, teman-teman almarhum ya cuma sekadar teman gue seperti itu, ya gue jalan sendiri di entertainment," imbuh pria 29 tahun itu. "Alhamdulillah masih bisa berjalan sendiri, gue masih bisa dipercaya di TV dan gue masih bisa cari rezeki yang halal tidak ngambil yang bukan hak gue jadi gue bisa menafkahi keluarga gue. Alhamdulillah gue masih dikasih rezeki sama Allah, masih bertahan di dunia entertainment, bisa menafkahi kedua orangtua gue, keluarga besar gue bahkan orang di sekitar gue."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel