Ikutan Tren, Begini Gaya Inul Daratista Ajak Waspada Corona

Foto: Ikutan Tren, Begini Gaya Inul Daratista Ajak Waspada Corona instagram



Ikutan video tren yang sedang ramai di jagad dunia maya, begini kaya kece Inul Daratista saat ajak netizen waspada penyebaran virus corona yang patut diacungi jempol.

Kanal247.com - Virus corona saat ini masih menghantui banyak negara di seluruh penjuru dunia, salah satunya Indonesia. Beberapa waktu yang lalu pemerintah menyatakan bahwa telah ditemukan dua kasus dari WNI yang positif terkena virus corona.

Beragam cara pun dilakukan oleh masyarakat saat ini demi menghindari penyebaran virus yang menyerang gangguan pernafasan ini. Tak hanya itu, banyak juga yang ramai mengajak untuk waspada dalam mencegah penyebaran virus tersebut.

Hal yang sama juga dilakukan oleh pedangdut Inul Daratista belum lama ini. Inul tak ketinggalan mengikuti video dari para dokter yang tren akhir-akhir ini mengenai langkah mencuci tangan yang benar guna mencegah penyebaran virus corona.

Dalam video berikut Inul nampak mengenakan kaos merah berlengan panjang. Tak lupa ia juga melengkapi penampilannya tersebut dengan masker yang menutup bagian hidung dan mulutnya.

Terlihat Inul yang menirukan langkah-langkah seperti yang banyak dijelaskan para ahli dan dokter sebelumnya. Tak lupa, Inul pun memberikan himbauan untuk terus menjaga kesehatan melalui kebersihan tangan.

Tetap jaga kesehatan yo shay, cuci tangannya yg bener,” tulis Inul Daratista di kolom caption. “Dimaklumi kalo kebolak balik yo sing penting hasile rata hiks dan ikut men sosialisasikan kebersihan tangan kita.

Namun rupanya sebagian netizen menyoroti adanya kesalahan pada gerakan Inul. Beberapa dari mereka pun tak segan untuk memberikan koreksi untuk pelantun lagu “Buaya Buntung” ini.

Kendati demikian pujian tetap banjir berdatangan dari netizen yang menyaksikan video Inul di atas. Banyak yang juga memberikan pemilik goyang ngebor ini acungan jempol. Sedang sebagian warganet lainnya ikut menghimbau agar waspada dan terus menjaga kesehatan dan kebersihan.

Keren bunda.. semoga selalu sehat bunda,” ujar @mery****. “Pastinya mba inul.d cantik semoga sehat sll tuk semua keluarga jg panjang umur ,” komentar akun @yanny****. “Gaya cuci tangan bunda inul.keren,” kata @ika*****.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel