V BTS Dikonfirmasi Nyanyikan OST 'Itaewon Class'

Foto: V BTS Dikonfirmasi Nyanyikan OST 'Itaewon Class'



Lagu V ini ini menjadi OST drama pertama yang dinyanyikan oleh member BTS tersebut secara solo. Sementara itu, 'Itaewon Class' saat ini tinggal menyisakan 4 episode lagi.

Kanal247.com - "Itaewon Class" merupakan drama Korea yang saat ini tengah digandrungi oleh banyak orang. Drama yang dibintangi oleh Park Seo Joon cs ini diangkat dari cerita Webtoon yang hits dengan judul sama. Drama tersebut bakal menghadirkan episode terbaru pada Sabtu (7/3) ini pukul 10:50 p.m. KST.

Menariknya, sebuah kabar menggembirakan hadir untuk para penggemar Bangtan Boys (BTS). Pasalnya, salah satu member yakni V dikonfirmasi akan menyanyikan original soundtrack (OST) drama ini. Dilansir dari Soompi pada Senin (9/3), pemilik nama Kim Taehyung tersebut akan menyanyikan lagu bertajuk "Sweet Night".

"Itaewon Class 'OST Part.12 berjudul ‘Sweet Night' merupakan bagian dari partisipasi V BTS yang akan dirilis melalui situs musik online pada 13 Maret pukul 6 malam KST," ujar perusahaan produksi OST VLENDING. Lagu tersebut diproduksi sendiri oleh V dan merupakan lagu pop indie dengan getaran akustik.

V sendiri dikenal dekat dengan aktor utama "Itaewon Class", yakni Park Seo Joon. Keduanya bertemu sebagai bintang pada tahun 2016 untuk drama "Hwarang". Dalam drama tersebut V juga menyanyikan OST "Hwarang" yang bertajuk “It’s Definitely You” bersama dengan Jin.

Lagu "Sweet Night" ini menjadi OST drama pertama yang dinyanyikan oleh V secara solo. Sementara itu, "Itaewon Class" saat ini tinggal menyisakan 4 episode lagi atau 2 pekan penayangan. Drama yang juga dibintangi oleh Kwon Nara itu sejauh ini sudah mencatat rating tertinggi mencapai 14,7 persen.

Sementara itu, BTS sendiri baru saja merilis MV "Black Swan" pada Kamis (5/3) pukul 00.00 KST. Ini merupakan salah satu lagu BTS dalam album terbarunya yakni "Map Of The Soul: 7". Album tersebut dirilis minggu lalu, yakni pada Jumat, 21 Februari bersamaan dengan video lagu utamanya, yakni "ON" Kinetic Manifesto Film : Come Prima.

Komentar Anda

Tags

v

Rekomendasi Artikel