TREASURE Editorial Kembali Dirilis, Fans Malah Makin Kesal

Foto: TREASURE Editorial Kembali Dirilis, Fans Malah Makin Kesal Instagram



YG Entertainment baru saja memanjakan para penggemar dengan TREASURE EDITORIAL VOLUME 6. Namun, para penggemar grup yang belum debut ini jadi semakin kesal dibuatnya.

Kanal247.com - TREASURE merupakan boy grup Korea Selatan yang dibentuk oleh YG Entertainment melalui program survival "YG Treasure Box". Grup ini awalnya direncanakan debut pada tahun 2019. Namun, dengan berbagai skandal yang menimpa agensi besar tersebut tahun lalu, debut mereka harus ditunda.

Sebelum debutnya, grup yang beranggotakan 12 orang itu merilis video pra debut yang bertajuk "Treasure Maker Interaction" atau "T.M.I". Tak hanya itu, YG Entertainment pun memanjakan para penggemar grup yang belum resmi debut ini dengan berbagai foto editorial. Bahkan, Rabu (18/3) ini grup tersebut kembali merilis TREASURE EDITORIAL vol.6.

Namun, para penggemar TREASURE jadi dibuat kesal. Hal ini karena kabar mengenai debut mereka tak kunjung ada. Padahal, sebelumnya debut mereka telah ditunda sekian lama. Para penggemar pun menuntut kejelasan mengenai debut Bang Yedam cs itu.

"Foto mulu debutnya apan? (emotikon)," ujar @ast***. "Debutkan mereka saja (emotikon). Aku disini sangat kesal, siapa yang ingin bergabung denganku," ujar @jus***. "Aku bergabung denganmu. Jangan salah paham, foto ini sangatlah bagus. Tapi para anak laki-laki ini tolong didebutkan," jawab @kni***. "Kirain teaser debut doh," ujar @tti***.

Sementara itu, pada 30 Januari lalu, TREASURE baru saja merilis performance film lagu mereka yang bertajuk ''Going Crazy''. Dalam video tersebut, seluruh personel tampil energik dengan setelan casual. Video itu pun langsung menarik perhatian banyak penikmat K-Pop meski mereka belum resmi debut.

Tak hanya itu, melalui kanal YouTube TREASURE, Bang Yedam juga menyanyikan cover lagu "Honestly" milik Pink Sweats. Selain itu, Park Jeong Woo juga melakukan cover lagu "Superstar" milik Ruben Studdard. Choi Hyun Suk dan Doyoung TREASURE juga melakukan cover dance yang diunggah di kanal itu. Selain "T.M.I", mereka juga merilis "TREASURE MAP".

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel