Daftar Wamil Sebagai Pelayan Publik, Lee Seung Hoon Jadi Bahan Perbincangan

Foto: Daftar Wamil Sebagai Pelayan Publik, Lee Seung Hoon Jadi Bahan Perbincangan



Diketahui, biasanya seorang yang menjalani wajib militer sebagai pelayan publik adalah warga negara Korea Selatan yang memiliki keterbatasan fisik. Hal tersebut menimbulkan pertanyaan beberapa netizen.

Kanal247.com - Pada 12 April lalu, Lee Seung Hoon mengabarkan kepada pada para penggemarnya bahwa ia akan mendaftar wajib militer (wamil) pada 16 April kemarin. Ia akan menjadi anggota kedua WINNER yang mendaftar setelah Kim Jin Woo yang telah pergi ke militer pada 2 April lalu.

Lee Seung Hoon dikabarkan akan menjalani wajib militer bukan sebagai tentara, melainkan sebagai pelayan publik. Diketahui, biasanya seorang yang menjalani wajib militer sebagai pelayan publik adalah warga negara Korea Selatan yang memiliki keterbatasan fisik. Hal tersebut menimbulkan pertanyaan beberapa netizen mengapa akhir-akhir ini banyak idol K-Pop yang wamil sebagai pelayan publik, termasuk Lee Seung Hoon.

“Apakah dia sakit atau apa?” tanya seorang netizen. “Mengapa semua orang pergi ke layanan publik akhir-akhir ini?” tanya netizen lain. “Lee Seunghoon terluka karena kecelakaan, ia bahkan harus menghentikan kegiatannya dengan WINNER, itu terjadi pada tahun 2015,” jawab netizen lain yang mengetahui penyebabnya. Beberapa netizen kemudian menjelaskan detail kecelakaan yang perah terjadi pada penyanyi tersebut.

“Ia terluka parah dan pinggangnya dalam kondisi buruk. Dia jatuh di atas panggung dan harus beristirahat untuk waktu yang lama,” kata yang lain. “Saya juga bertanya-tanya mengapa dia mendaftar di layanan publik tetapi saya merasa tidak enak mengetahui bahwa dia memiliki masalah pinggang yang buruk...,” ujar lainnya.

“Lee Seunghoon memiliki insiden jatuh setelah dia debut, jadi kalian benar-benar tahu tidak ada orang lain di sekitar Anda yang melayani secara publik? Pergi ke layanan publik bukan kejahatan, kalian memberinya banyak perhatian karena tidak menjadi penggemarnya,” jelas lainnya. “Aku bahkan bukan penggemar dan aku tahu tentang kecelakaannya, dia hanya melayani pelayanan publik karena dia terluka,” imbuh netizen lain.

Sementara itu, WINNER resmi comeback dengan full album yang bertajuk "Remember" pada Kamis (9/4) pukul 6 malam KST kemarin. Album grup idol besutan YG Entertainment ini memuat 12 lagu, termasuk title track yang bertajuk “Remember” dan juga singel pra-rilis “Hold” yang dirilis pada 26 Maret lalu. Ini merupakan album terakhir sebelum para membernya pergi wamil. Tak heran, title track album ini yang bertajuk “Remember” diciptakan sangat emosional oleh Song Min Ho.

Album “Remember” sendiri berhasil mencapai No 1 di tangga lagu Top Album iTunes setidaknya di 20 wilayah berbeda. Beberapa negara tersebut di antaranya yakni Argentina, Rusia, Bolivia, Indonesia, Thailand, Peru, Arab Saudi, Meksiko, Taiwan, Malaysia, Vietnam, Singapura, Turki, Kazakhstan, Hong Kong, Kosta Rika, Filipina, Uni Emirat Arab, dan banyak lagi. Selain itu, "Remember" juga mengklaim No 1 di chart Album Top K-Pop iTunes di Jepang, serta grafik penjualan harian album digital platform musik QQ Music.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel