Rina Nose Picu Perdebatan Gara-gara Beri Jawaban Menohok Soal Agama yang Dianut

Foto: Rina Nose Picu Perdebatan Gara-gara Beri Jawaban Menohok Soal Agama yang Dianut instagram



Rina Nose kembali memunculkan komentar pro dan kontra usai terlihat enggan menjawab pertanyaan mengenai keyakinan yang dianutnya saat ini melalui Instagram Story.

Kanal247.com - Keyakinan yang dianut oleh para selebriti memang selalu mendapatkan sorotan penuh dari publik. Apalagi jika isu-isu berpindah agama sempat mencuat di media.

Rina Nose menjadi salah satu selebriti yang membuat publik bertanya-tanya atas keyakinannya saat ini. Hal tersebut bermula usai keputusan Rina melepas hijab. Rina pun saat ini diketahui telah resmi menjadi istri pria asal Belanda, Josscy Vallazza Aartsen.

Tak jarang Rina mendapatkan pertanyaan mengenai agama yang saat ini dianutnya melalui akun Instagram. Rina pun tak ragu memberikan jawaban atas rasa penasaran publik. Sayang, bukannya memberikan jawaban pasti, Rina justru semakin membuat publik bertanya-tanya.

Rina terlihat enggan menjawab dengan tegas mengenai agama yang dianutnya saat ini. Hal tersebut terlihat di Instagram Story akun pribadinya, @rinanose16. Instagram Story Rina terlihat kembali dibagikan oleh salah satu akun gosip di Instagram, @lambe_turah.

"Ciyeee kepooo," tulis akun @lambe_turah pada unggahan yang dibagikan hari ini, Sabtu (18/4).

Unggahan mengenai jawaban Rina tersebut sontak langsung dibanjiri oleh komentar warganet. Pro dan kontra terlihat muncul karena unggahan tersebut. Satu sisi, warganet tampak membela Rina lantaran pertanyaan tersebut dianggap tidak sopan. Namun, pihak lain merasa bahwa Rina harusnya menjawab dengan tegas agar tidak menimbulkan tanda tanya terus-menerus.

"Gak sopan klo nanya agama gitu," ucap salah seorang warganet. "Cuman di +62 urusan agama jadi konsumsi publik, selalu beda memang wkwkwk," sambung lainnya. "Kenapa si masih aja org tanya² soal agama... Biarlah jd keyakinan masing²," tambah lainnya. "Kepo bener sama agama orang hmm," lanjut lainnya.

"Tinggal jawab cuy ribet amat," seru warganet lain. "Padahal tinggal jawab iya atau ga aja sih," kata lainnya. "Tinggal jawab aja apa susahnya sih," terang lainnya. "Lagian apa susahnya sih jawab aja agamanya apa.. kan BERES pasti gak bakal ditanyain trus2an," timpal lainnya.

Tak sedikit pula warganet yang menyebutkan jika saat ini Rina masih memeluk agama Islam. Pasalnya, kala menikah Rina melakukan prosesi ijab kabul.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel