Minta Maaf, SM Entertainment Sebut Jaehyun Tak ke Klub yang Bermasalah

Foto: Minta Maaf, SM Entertainment Sebut Jaehyun Tak ke Klub yang Bermasalah



Agensi itu mengatakan bahwa Jaehyun sangat menyesali perbuatannya dan meminta maaf meski klub yang ia kunjungi berbeda dengan yang pasien positif COVID-19 datangi beberapa waktu lalu.

Kanal247.com - Kini dunia hiburan Korea tengah dihebohkan dengan kasus beberapa artis terkenal yang mengunjungi klub malam di kawasan Itaewon. Hal ini lantaran beberapa waktu lalu sempat tersiar kabar bahwa salah satu pengunjung klub di kawasan itu dinyatakan positif terserang virus corona. Hal yang membuat kahwatir adalah pengunjung tersebut tak hanya mengunjungi satu klub saja.

Baru-baru ini kabar bahwa idol yang masuk dalam anggota “97 Line” pun menggemparkan para penggemar mereka. Sebelumnya dilaporkan oleh Dispatch bahwa Jungkook, Cha Eun Woo, Jaehyun, dam Mingyu Seventeen (II) mendatangi sebuah klub dan restoran di kawasan Itaewon pada 25 April lalu.

Big Hit Entertainment selaku agensi yang menaungi Jungkook pun langsung memberikan konfirmasi tak lama usai berita itu menyebar. Agensi tersebut membenarkan bahwa Jungkook mengunjungi restoran dan klub di Itaewon dan sangat menyesali tindakannya. Menyusul agensi lain, SM Entertainment pun meminta maaf.

Tak jauh berbeda dengan Big Hit Entertainment, agensi itu pun mengatakan bahwa Jaehyun sangat menyesali perbuatannya dan meminta maaf meski klub yang ia kunjungi berbeda dengan klub pasien positif COVID-19 beberapa waktu lalu. Dilansir dari Soompi pada Senin (18/5), berikut adalah pernyataan dari SM Entertainment.

Halo, ini adalah SM Entertainment.

Kami meminta maaf karena menimbulkan kekhawatiran pada saat banyak orang berjuang karena COVID-19.

Pada 25 April, Jaehyun mengunjungi sebuah restoran dan bar di lingkungan Itaewon, tetapi ia tidak pergi ke klub tertentu yang menjadi masalah, dan (kunjungan Jaehyun ke lingkungan) berlangsung tujuh hari sebelum kasus yang dikonfirmasi.

Jaehyun tidak menunjukkan gejala, tetapi ketika COVID-19 pecah di klub di Itaewon dan mulai menyebar, ia secara sukarela menerima tes diagnosis COVID-19 dan dites negatif.

Jaehyun sangat merenungkan fakta bahwa dia tidak berhati-hati selama periode jarak sosial ketika semua orang harus menahan diri dari pertemuan sehari-hari.

Kami juga sangat meminta maaf karena gagal membimbing dan mengelola artis kami untuk memastikan bahwa ia dengan cermat mengikuti protokol jarak sosial selama waktu pribadinya juga.

Kami akan bekerja lebih keras dalam pengelolaan artis kami untuk mencegah hal seperti ini terjadi lagi. Sekali lagi, kami meminta maaf karena telah menimbulkan kekhawatiran kepada penggemar dan banyak orang lainnya.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel