Ke Klub Itaewon Saat Pandemi, Haters Jungkook Tuntut Cabut Penghargaan Ini Darinya

Foto: Ke Klub Itaewon Saat Pandemi, Haters Jungkook Tuntut Cabut Penghargaan Ini Darinya



Pemohon menyatakan bahwa salah bagi Jungkook BTS untuk memegang penghargaan tinggi tersebut ketika ia menentang rekomendasi nasional. Namun, petisi tersebut gagal mengumpulkan banyak dukungan.

Kanal247.com - Pada Senin (19/5) kemarin, agensi Jaehyun, Jungkook, Cha Eun Woo, dan Mingyu SEVENTEEN (II) mengonfirmasi laporan bahwa idol tersebut menghabiskan malam bersama di lingkungan Itaewon. Hal ini bermula dari laporan Dispatch yang melaporkan bahwa mereka pergi ke sebuah restoran dan dua bar di sana mulai malam 25 April hingga 26 April pagi.

Kunjungan para idol yang tergabung dalam “97 Line” ini menjadi masalah karena sebelumnya diberitakan bahwa seorang pasien dengan COVID-19 mengunjungi klub-klub di daerah itu pada 2 Mei. Markas Pusat Penanggulangan Bencana dan Keamanan kemudian memerintahkan bahwa siapa pun yang mengunjungi fasilitas hiburan (kategori yang mencakup klub, bar, dan lainnya) di Itaewon antara 24 April hingga 6 Mei menahan diri untuk tidak meninggalkan rumah mereka.

Meski para idol tersebut sudah meminta maaf dan menyesal melalui pernyataan agensinya, para haters tetap mengecam mereka. Salah satu dari mereka yang paling banyak “diserang” oleh haters adalah Jungkook. Bahkan, Koreaboo pada Selasa (19/5) melaporkan bahwa sejumlah haters member Bangtan Boys (BTS) tersebut membuat petisi agar penghargaan Hwagwan Order of Cultural Merit yang didapatkan oleh Jungkook dicabut.

Petisi tersebut menunjukkan berita terbaru tentang bagaimana ia mengunjungi Itaewon dengan 3 teman selebritas dekatnya pada bulan April lalu. Selama waktu itu, warga Korea Selatan memang disarankan untuk melakukan social distancing guna pencegahan COVID-19.

Pemohon menyatakan bahwa salah bagi Jungkook untuk memegang penghargaan tinggi tersebut ketika ia menentang rekomendasi nasional. Namun, petisi tersebut gagal mengumpulkan banyak dukungan. Dalam beberapa jam pertama, mereka hanya mengumpulkan 1.400 tanda tangan.

Ke Klub Itaewon Saat Pandemi, Haters Jungkook Tuntut Cabut Penghargaan Ini Darinya

Koreaboo

Diketahui, Jungkook bersama para member BTS lain menerima penghargaan Hwagwan Order of Cultural Merit pada tahun 2018 lalu. Penghargaan ini diterima oleh grup besutan Big Hit Entertainment tersebut saat acara Korean Popular Culture and Arts Awards 2018.

Sementara itu, agensi dari keempat idol yang mengunjungi klub Itaewon tersebut mengkonfirmasi bahwa mereka dites negatif untuk COVID-19. Pihak agensi juga sudah menjelaskan bahwa para idol tersebut telah meminta maaf dan menyesali perbuatannya. Namun, sejumlah netizen Korea masih menuntut permintaan maaf langsung dari mereka.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel