Penjualan Album Capai 1 Juta, SEVENTEEN Raih Gelar ‘Million Seller’

Foto: Penjualan Album Capai 1 Juta, SEVENTEEN Raih Gelar ‘Million Seller’ Soompi



Antisipasi comeback kali ini memang sudah dinilai sangat tinggi dilihatd dari jumlah pre-order album yang telah melampaui 1,06 juta album pada 12 Juni. Grup tersebut kemudian melanjutkan untuk memecahkan rekornya.

Kanal247.com - SEVENTEEN (II) baru saja comeback dengan mini album bertajuk "Heng:garæ" pada 22 Juni lalu. Bersamaan dengan itu, grup besutan Pledis Entertainment ini juga merilis video musik (MV) title track mini album yang bertajuk “Left & Right” di kanal Big Hit Labels. Ini menjadi perilisan mini album pertama mereka sejak Pledis Entertainment diakuisisi oleh Big Hit Entertainment.

Comeback SEVENTEEN kali ini kembali menuai prestasi. Pasalnya, Hanteo Chart baru saja melaporkan bahwa pada Senin (29/6) kelompok ini berhasil menjual 1.097.891 eksemplar mini album ketujuh mereka "Heng: garæ" dalam minggu pertamanya. Mereka tidak hanya menduduki puncak tangga lagu mingguan Hanteo, tetapi mereka juga telah menetapkan rekor pribadinya untuk penjualan minggu pertama tertinggi.

Hal ini membuat SEVENTEEN mendapatkan gelar "millios seller". Selai itu, mini album tersebut sekarang adalah album dengan penjualan minggu pertama tertinggi kedua pada tahun 2020 dan penjualan minggu pertama tertinggi ketiga untuk K-pop secara keseluruhan. Sementara itu, peringkat pertama dan kedua masih dipegang oleg BTS (Bangtan Boys) dengan “Map of the Soul: 7” mencapai 3,378,633 dan “Map of the Soul: Persona” yang mencapai 2,130,480 album.

Mini album "Heng: garæ" sendiri bermakna sebagai suatu tekad untuk naik ke puncak menggunakan kekuatannya sendiri ketika seseorang tidak dapat menemukan jawaban di antara kekhawatiran dan kebingungan kaum muda yang tak berkesudahan. Selain title track “Left & Right”, mini album ini juga menyajikan enam lagu lain di antaranya "Fearless", "I Wish", "My My", "Kidult", dan "Together".

Antisipasi comeback kali ini memang sudah dinilai sangat tinggi dilihatd dari jumlah pre-order album yang telah melampaui 1,06 juta album pada 12 Juni. Grup tersebut kemudian melanjutkan untuk memecahkan rekor sebelumnya untuk penjualan minggu pertama sebanyak 700.863 kopi hanya dalam empat hari. Bukan hanya album, title track “Left & Right” juga berhasil menduduki puncak tangga lagu streaming musik Korea.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel