V BTS Buat Sejarah Chart iTunes dengan ‘Sweet Night’

Foto: V BTS Buat Sejarah Chart iTunes dengan ‘Sweet Night’



‘Sweet Night’ mendapat banyak prestasi karena melodinya yang indah dan memiliki makna lirik yang dalam. Suara menenangkan V dan gaya bernyanyi yang merdu juga membuat daya tarik lagu tersebut

Kanal247.com - V diketahui merilis lagu "Sweet Night" untuk OST "Itaewon Class" pada 13 Maret lalu. Pada hari perilisannya, "Sweet Night" menduduki puncak tangga lagu iTunes Top Songs di 77 wilayah di seluruh dunia. Selanjutnya, pada 25 Mei, jumlahnya telah meningkat menjadi 88 wilayah. Dengan ini, ia telah memecahkan rekor PSY untuk jumlah tertinggi iTunes Top Songs chart No. 1 yang dilakukan solois Korea. Ia kemudian menyalip pencapaian Adele yang mencapai peringkat pertama iTunes di 102 negara.

Prestas V di iTunes berlanjut dengan lagu yang ia buat dan produksi sendiri itu. Pada tanggal 25 Juli, lagu tersebut mencapai peringkat ke-1 di iTunes dengan menduduki puncak tangga lagu di Kepulauan Virgin Inggris. Beberapa jam kemudian, lagu tersebut berlanjut di posisi pertama iTunes Mikronesia. Ini menetapkan rekor baru untuk V sebagai artis pertama dan satu-satunya dalam sejarah yang menduduki puncak tangga lagu iTunes di 112 negara. “Sweet Night” juga menjadi lagu tercepat dalam sejarah untuk mencapai no.1 di 112 negara, hanya 135 hari setelah rilis.

Lagu “Sweet Night” mendapat banyak prestasi karena melodinya yang indah dan memiliki makna lirik yang dalam. Suara menenangkan V dan gaya bernyanyi yang merdu juga membuat daya tarik lagu tersebut. Dengan suksesnya lagu ini, penggemar pun sangat antusias dengan mixtape mendatang yang akan dirilis oleh V nantinya.

Sementara itu, BTS sendiri baru saja merilis album Jepang “Map of the Soul: 7 ~ Journey~” pada 15 Juli lalu. Lagu utamanya "Your Eyes Tell" juga melonjak ke No 1 di tangga lagu iTunes Top di setidaknya 95 wilayah yang berbeda. Sebelumnya,pada 26 Juni grup besutan Big Hit Entertainment tersebut pun merilis musik video "Stay Gold" yang merupakan lagu pra-rilis album tersebut.

Pada Selasa (21/7) Oricon mengungkapkan bahwa album penuh Jepang keempat BTS "Map of the Soul: 7 ~ The Journey ~" telah terjual 564.000 kopi pada minggu pertama rilis. Dengan ini, BTS menetapkan rekor baru untuk penjualan minggu pertama tertinggi yang pernah dicapai oleh seorang pria artis asing. Rekor sebelumnya dipegang oleh "Best Selection 2010" milik TVXQ yang terjual 413.000 kopi.

Komentar Anda

Tags

v

Rekomendasi Artikel