Tulis Surat dari Balik Penjara, Jerinx SID Sampaikan 3 Poin Salah Satunya Minta Diteliti

Foto: Tulis Surat dari Balik Penjara, Jerinx SID Sampaikan 3 Poin Salah Satunya Minta Diteliti Instagram



Dibagikan Nora Alexandra, Jerinx SID sampaikan tiga poin pada surat yang dituliskannya mulai dari tentang penangguhan penahanan hingga minta diteliti oleh IDI.

Kanal247.com - Jerinx SID baru saja berkabar lewat sebuah surat dari balik penjara. Sejak ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Polda Bali, ini kali pertama Jerinx menuliskan surat dan menanggapi tentang kasus yang menjeratnya ini. Tulisan tangan itu pun lantas dibagikan oleh Nora Alexandra melalui laman Instagram miliknya @ncdpapl.

Pada kesempatan ini Jerinx rupanya langsung menyampaikan tiga poin sekaligus salah satunya ia tujukan kepada IDI. Pada poin pertama, drummer Superman Is Dead ini meminta agar dirinya diteliti. Hal ini lantaran swab test-nya menunjukkan hasil negatif padahal ia sudah melakukan interaksi dengan banyak orang.

Penting di catat sejak 4 Juni 2020, setiap hari saya kontak langsung dengan ratusan bahkan ribuan orang, minum 1 gelas ramai2, terkait kegiatan bagi2 pangan gratis bagi warga yang membutuhkan di tempat usaha saya, TWICE BAR,” tulis Jerinx SID. “Jika boleh saya memberi masukan, sebaiknya IDI/Kemenkes meneliti kondisi saya untuk menemukan penjelasan ilmiah kenapa saya tidak terinfeksi Virus Covid-19. Saya siap lahir batin menjadi relawan agar bangsa yang saya cintai ini lekas terbebas dari rasa takut yang berlebihan.

Tulis Surat dari Balik Penjara, Jerinx SID Sampaikan 3 Poin Salah Satunya Minta Diteliti

Instagram/@ncdpapl

Lebih lanjut, pada poin kedua Jerinx langsung membicarakan tentang penangguhan penahanan yang ia ajukan. Bukan karena cengeng, Jerinx merasa adanya kejanggalan pada kasusnya ini. Tak hanya itu, suami Nora juga menegaskan bahwa dirinya sebagai warga negara berhak mengajukan penangguhan penahanan.

Tulis Surat dari Balik Penjara, Jerinx SID Sampaikan 3 Poin Salah Satunya Minta Diteliti

Instagram/@ncdpapl

Saya mengajukan, bukan karena saya cengeng tapi karena saya melihat banyak sekali kejanggalan dan konflik kepentingan dalam kasus saya. Detail kejanggalannya bisa dipelajari di tayangan 'Hot Room-nya Hotman Paris' yang membahas kasus saya, ada di YouTube,” sambung Jerinx. “Tolong dicatat saya belum dinyatakan bersalah oleh pengadilan. Jadi, biarkan saya bertarung di pengadilan dan apapun keputusan pengadilan nanti, saya akan terima dengan ksatria.

Terakhir pada poin ketiga, Jerinx kembali menyuarakan ajakan untuk membela keadilan. Ia nampak kembali mengkritik harga mahal rapid/swab test bagi rakyat kecil.

Jadi, kawanku yang cerdas dan kritis tolong gunakan santunmu membela yang lemah. Gunakan wawasan adidayamu dalam melindungi rakyat kecil, buktikan kepada dunia jika sopan santun adalah satu-satunya cara untuk membebaskan bangsa ini dari penjajahan dan pembodohan,” pungkasnya.

Melihat unggahan Nora Alexandra ini membuat banyak pendukung Jerinx kembali berkomentar. Sebagain dari mereka memberi suntikan semangat serta dukungan baik untuk Jerinx maupun sang istri Nora.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel