Soimah Meradang Saat Tahu Foto dan Namanya Dicatut Giveaway Gadungan: Jangan Percaya!

Foto: Soimah Meradang Saat Tahu Foto dan Namanya Dicatut Giveaway Gadungan: Jangan Percaya! Instagram



Soimah baru-baru ini mengungkapkan kekesalannya di media sosial pribadinya. Soimah membagikan tangkapan layar yang mencatut nama sekaligus fotonya untuk melakukan penipuan.

Kanal247.com - Belum lama ini, Soimah terlihat meluapkan kekesalannya lewat Instagram pribadinya. Ternyata, Soimah dibuat meradang lantaran ulah pemilik akun media sosial yang menggunakan nama dan foto untuk modus penipuan.

Dalam unggahannya, Soimah membagikan ulang hasil tangkapan layar dari postingan akun Facebook bernama Ridira. Dalam tangkapan layar itu, terdapat foto Soimah beserta namanya sehingga menimbulkan persepsi seolah-olah penyanyi berusia 39 tahun itu akan membagikan giveaway puluhan juta dengan syarat harus mengklik satu tautan.

Tautan tersebut diduga sering menipu netizen yang tidak hati-hati, apalagi ada nama Soimah. Wanita kelahiran Kabupaten Pati ini lantas melampiaskan kekesalannya dengan menggunakan bahasa Jawa.

"Ridira ki siapa ya, bawa sini tak pacule ndase (aku pacul kepalanya), bawa2 nama dan foto saya bagi2 opo kuwi (apa itu), pembohong," tulis Soimah sebagai keterangan pada foto unggahannya pada hari ini, Sabtu (29/8). "Aku ratau (enggak pernah) bagi2 give2an, kalo mau pake akunku dewe."

Soimah lantas berpesan kepada para pengikutnya agar tidak mudah percaya dengan iklan giveaway yang mengatasnamakan dirinya. Pasalnya, Soimah menjamin bahwa iklan tersebut merupakan penipuan karena tidak diunggah langsung dari akun media sosial pribadinya.

"Jgn percaya sama orang yg meng atas namakan saya, entah itu usaha apapun, dari sabang sampe merauke semua usaha punya soimah," pungkas Soimah. "Usaha inilah itulah, trs aku sik di uber2 pajak, bajinguk ik."

Postingan Soimah tersebut langsung mendapat beragam tanggapan dari warganet. "Udah biasa banyak seperti itu aplg di FB," ucap salah satu netter. "Menghalalkan segala cara," kata netter lain. "Eh iya mae emaang di fb. Banyak banget tuh give awey pake nama seleb," tambah netter lain. "Syuaaaapu waee Mak @showimah seng kurang ajar gawe akun2 ngono," timpal netter lain.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel