Taemin SHINee Kesal Usai Lagu Comeback Solonya ‘Dibocorkan’ SM Entertainment

Foto: Taemin SHINee Kesal Usai Lagu Comeback Solonya ‘Dibocorkan’ SM Entertainment



Taemin memposting pesan di Dear.U Bubble kepada para penggemar dan mengatakan bahwa dia kesal karena potongan kecil dari lagu yang belum resmi dirilis itu telah diputar di reality show SM Entertainment.

Kanal247.com - Taemin SHINee diketahui akan segera comeback solo pada 7 September mendatang dengan lagu "CRIMINAL". Perilisan lagu itu tentunya sangat dinantikan usai kesuksesannya merilis "2KIDS" awal bulan lalu. Kabarnya, Taemin sendiri yang mengerjakan lagu itu dengan sangat keras.

Namun, sayangnya Taemin baru saja kecewa perilihal lagu itu karena kesalahan yang dilakukan oleh pihak agensinya, SM Entertainment. Pada Jumat (4/9), Taemin memposting pesan di Dear.U Bubble kepada para penggemar dan mengatakan bahwa dia kesal karena potongan kecil dari lagu yang belum resmi dirilis itu telah diputar di reality show “Rare Taem” tanpa pemberitahuan.

Taemin SHINee Kesal Usai Lagu Comeback Solonya ‘Dibocorkan’ SM Entertainment

Koreaboo

Diketahui, acara tersebut diproduksi sendiri oleh SM Entertainment dan dimaksudkan untuk menjadi acara yang lucu dan ceria. Karena “CRIMINAL” memiliki mood yang lebih berat, Taemin kesal karena lagunya digunakan dalam setting itu, dan bahkan diskusi. Meskipun tidak jelas rencana apa yang dia miliki untuk lagu tersebut, yang pasti, Taemin merasa kesal karena kerja kerasnya dirusak oleh penggunaan "CRIMINAL" dalam situasi seperti itu.

Mengetahui hal ini, fans Taemin pun marah kepada agensi itu. Beberapa bahkan meminta penggemar lain untuk memberi tahu SM Entertainment tentang situasi tersebut untuk mengambil langkah perbaikan. Sementara itu, penggemar lain meminta semua klip yang mungkin telah direkam penggemar dari episode video yang dirilis itu agar segera dihapus.

Taemin SHINee Kesal Usai Lagu Comeback Solonya ‘Dibocorkan’ SM Entertainment

Twitter

Taemin sendiir baru saja comeback pada 4 Agustus lalu dengan “2 KIDS”. Setelah dirilis, "2 KIDS" berhasil menduduki puncak tangga lagu Top iTunes setidaknya di 19 negara termasuk Kolombia, Argentina, Singapura, Filipina, Uni Emirat Arab, Malaysia, Thailand, Oman, India, Turki, Sri Lanka, Arab Saudi, Polandia , Meksiko, Slovenia, Chili, Peru, Indonesia, dan El Salvador. Diketahui, "2 KIDS" adalah single prolog untuk album "Never Gonna Dance Again" yang akan dirilis dalam dua bagian, masing-masing berjudul "Act 1" dan "Act 2”.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel