Siti Badriah Ngaku Nangis Saat Diledek Mandul Karena Belum Punya Anak, Suami Beri Reaksi Ini

Foto: Siti Badriah Ngaku Nangis Saat Diledek Mandul Karena Belum Punya Anak, Suami Beri Reaksi Ini Instagram



Siti Badriah resmi menikah dengan Krisjiana Baharudin pada Juli 2019 lalu. Menjadi pasangan yang telah menikah, Sibad tentu selalu mendapatkan pertanyaan soal momongan.

Kanal247.com - Siti Badriah resmi dipersunting aktor Krisjiana Baharudin pada 25 Juli 2019 lalu. Keduanya pun kini masih menikmati kehidupan rumah tangganya yang baru. Namun ternyata, perempuan yang akrab disapa Sibad ini tentu tak bisa lepas dari pertanyaan soal anak.

Saat menjadi bintang tamu dalam acara "Call Me Mel", Sibad kembali menceritakan suka dukanya menantikan momongan. Bagi Sibad, komentar pedas telah diterimanya sejak sebelum menikah. Bahkan sebelum menikah, Sibad sudah digosipkan hamil duluan.

"Banyak. Dari mau nikah, karena aku enggak ada gembar-gembor nikah, disangkanya hamil duluan," cerita Sibad. "Terus sekarang udah nikah malah diledekin 'kok enggak hamil-hamil sih?' Ada beberapa orang yang ngomong katanya 'Mandul ya?'"

Meski tidak pernah membalas komentar menyakitkan tersebut, Sibad tetap merasakan kesedihan sehingga membuatnya sesekali menangis. Menanggapi hal tersebut, Melaney Ricardo meminta Sibad seharusnya tidak perlu sampai menangis. Namun, Sibad kemudian menjelaskan apabila dirinya menangis hanya di awal-awal pernikahan.

"Nah kalau orang yang ngomongin itu aku diemin aja. Aku paling cuma nangis doang kalau yang itu," terang Sibad. "Itu awal-awal nikah, baru beberapa bulan. Kan kalau orang-orang mungkin mereka lihatnya kayak nikah langsung hamil. Aku masih sering dibilang gitu sampai sekarang."

Selain itu, Sibad dan sang suami sebenarnya ingin memiliki buah hati sesegera mungkin. Akan tetapi, Sibad memahami betul jika Tuhan juga ikut andil dalam hal tersebut. Sibad juga mendapat penghiburan dari sang suami.

"Penginnya (langsung hamil). Allah yang ngatur kan," jelas Sibad. "(Jumlah anak) Berapa aja deh. Udah dikasih aja udah syukur, itu yang dipengenin kan."

"Suami pengin, sama. Tapi kalau suami kayak dia enggak terlalu menekan ke aku," tutup Sibad. "Kalau aku lagi sedih segala macem, dia paling nenangin 'Udah enggak apa, kita disuruh pacaran dulu'."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel