Arief Muhammad Tunjukkan Tingkah Warganet 'Ngemis' Minta Belikan HP: Kerja Mbak, Astagfirullah

Foto: Arief Muhammad Tunjukkan Tingkah Warganet 'Ngemis' Minta Belikan HP: Kerja Mbak, Astagfirullah instagram



Arief Muhammad membagikan salah satu DM yang ia terima melalui akun Instagram pribadinya yang menunjukkan seorang warganet memintanya untuk membelikannya ponsel.

Kanal247.com - Para selebriti memang dianggap mempunyai banyak uang. Tentu tidak mengherankan mengingat para selebriti dikabarkan mendapatkan honor bernominal fantastis.

Sayang, penghasilan fantastis selebriti tersebut justru membuat banyak orang yang meminta selebriti tersebut memberikan bantuan. Mulai dari uang hingga barang. Namun, terkadang publik yang meminta bantuan tersebut justru tidak benar-benar membutuhkannya.

YouTuber Arief Muhammad pun membeberkan salah satu pesan yang ia terima di Instagram Story akun pribadinya, @ariefmuhammad. Arief menunjukkan jika salah seorang warganet memintanya untuk membelikan ponsel baru. Bahkan, warganet tersebut menunjukkan model ponsel yang ia inginkan kepada Arief.

Arief pun tampak heran mendapatkan pesan tersebut. YouTuber populer itu sontak langsung meminta warganet tersebut untuk bekerja jika memang mengharapkan ponsel mahal.

"Mau hp mahal? kerja mba... astagfirullah," tulis Arief seraya pada Instagram Story yang ia bagikan. Instagram Story Arief itu sontak langsung dibagikan ulang oleh salah satu akun gosip di Instagram, @lambe_turah.

"Bang...... Boleh mintak juga gak?" ujar akun @lambe_turah pada unggahan yang dibagikan hari ini, Rabu (30/9).

Unggahan tersebut sontak langsung mendapatkan sorotan dari warganet. Mereka mengaku heran bukan main dengan warganet yang suka meminta dengan para selebriti. Tak sedikit yang menyebutkan lebih baik mengikuti giveaway daripada meminta ke selebriti.

"Minta terosss inget mba tangan diatas lebih baik dari pada tangan dibawah, mending ikut give away," ujar salah seorang warganet. "Anjim dikira bapaknya ta minta hp mahal lagi," ucap lainnya. "Dah ngemis mintanya ipon lagi," kata lainnya. "Ekwk mintanya langsung yg mahal juga dikira bapaknya," lanjut lainnya. "Jamman skarang apa apa online ampe ngemispun online," tandas lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel