V Suka Tidur Hingga Suga Nyambi Kerja, Begini Kelakuan Member BTS Semasa Sekolah

Foto: V Suka Tidur Hingga Suga Nyambi Kerja, Begini Kelakuan Member BTS Semasa Sekolah Instagram



BTS baru saja menjadi bintang tamu di program 'The Tonight Show Starring Jimmy Fallon'. BTS berbicara tentang sosok para member semasa di bangku sekolah, seperti apa?

Kanal247.com - Penampilan terbaru Bangtan Boys (BTS) di program "The Tonight Show Starring Jimmy Fallon" sukses membuat fans mengetahui lebih banyak tentang seluk-beluk member. Tak hanya membawakan "Dynamite" dengan nuansa yang berbeda, Jungkook cs juga menjalani sesi bincang santai dengan Jimmy Fallon. Jimmy bertanya tentang seperti apa para member semasa di bangku sekolah.

Tak keberatan berkata jujur, Rap Monster (RM) menjawab pertanyaan dan mengatakan bahwa ia adalah sosok yang gemar membaca buku alias kutu buku. Sementara beberapa member lainnya juga terkesan menceritakan momen semasa sekolah mulai dari V dan Jimin BTS yang ternyata satu sekolahan. Hingga ulah V yang sering telat dan suka tidur di jam pelajaran.

"Kalau aku dulu kaya kutu buku, semuanya tentang belajar dan aku suka dengerin lagu rap seperti eminem dan nas baru-baru itu. Tapi aku tetap menjadi siswa yang baik," jawab RM. "Aku dan jimin sekolahnya sama, aku tipikal yang selalu tidur dan telat saat sekolah . Dibandingkan dengan jimin yang rajin. Jimin selalu membangunkanku, 'Taehyung ah bangun'," kenang V.

Menanggapi pernyataan V, Jimin juga tak ragu menyebut bahwa dirinya adalah siswa teladan hingga mendapat julukan good boy dari Jin. "Kalau aku dulu adalah siswa teladan di sekolah, sejak jaman sekolah dulu aku sudah bermimpi ingin menjadi penyanyi. Jadi aku meninggalkan semuanya dan datang ke seoul. Aku berusaha yang terbaik untuk semuanya dan mendapat rintangan, jadi jaman aku sekolah cukup padat," jelas Jimin.

Berbanding terbalik dengan Jimin, Jin mengaku bahwa dirinya adalah bukan siswa yang mencolok karena terkesan pendiam. Sama halnya dengan Suga, ia juga mengaku tidak terlalu baik dalam materi pelajaran. Hal itu lantaran ia bersekolah sembari bekerja.

"Kalau aku tidak begitu mencolok saat itu. Aku termasuk tipikal siswa yang pendiam dan suka bermain bersama teman. Jadi aku rasa aku tidak begitu punya bnyk memori semasa sekolahku dulu," jawab Jin. "Aku tidak begitu terkait banget dengan sekolah, aku juga dulu sambil kerja sampingan. Tapi kehadiranku disekolah sangat baik, aku hanya tidak begitu mengikuti kedalam pelajaran sekolah," kenang Suga.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel