BLACKPINK Bakal Jadi Girlband Kpop Pertama yang Tampil di Acara TV Amerika 'Jimmy Kimmel Live!'

Foto: BLACKPINK Bakal Jadi Girlband Kpop Pertama yang Tampil di Acara TV Amerika 'Jimmy Kimmel Live!' Instagram



Pada 16 Oktober, YG Entertainment mengumumkan bahwa BLACKPINK akan menampilkan single terbarunya 'Lovesick Girls' di acara bincang-bincang larut malam Amerika yang populer 'Jimmy Kimmel Live!' pada 20 Oktober mendatang.

Kanal247.com - Bukan BLACK PINK namanya jika tak berhasil meraih kesuksesan dengan comebacknya tahun ini. Girlband besutan YG Entertainment itu dipastikan akan menjadi tamu spesial di acara televisi Amerika Serikat "Jimmy Kimmel Live!". Hal ini sekaligus menobatkan Lisa dkk sebagai girlband Korea Selatan pertama yang akan tampil di acara tersebut.

Pada 16 Oktober, YG Entertainment mengumumkan bahwa BLACKPINK akan menampilkan single terbarunya "Lovesick Girls" di acara bincang-bincang larut malam Amerika yang populer "Jimmy Kimmel Live!" pada 20 Oktober pukul 11:35 malam. (waktu lokal). Mereka juga akan membicarakan berbagai hal selama obrolan video langsung.

Sedangkan BLACKPINK baru-baru ini juga sukses membuat sejarah dengan full album perdananya bertajuk "The Album" yang telah memecahkan rekor kiri dan kanan sejak dirilis awal bulan ini. Sebelumnya BLACKPINK melejit ke puncak tangga lagu Artis 100 Billboard. Kemudian pada chart tertanggal 17 Oktober, BLACKPINK naik dari No 65 minggu lalu untuk mengambil No 1. BLACKPINK sekarang menjadi girl group pertama yang memuncaki chart, yang diluncurkan pada tahun 2004.

Sementara itu apa yang diraih oleh BLACKPINK ini tentu saja membuat penggemarnya sangat bangga dan sudah tak sabar juga menyaksikan penampilan pelantun "How You Like That" ini di "Jimmy Kimmel Live!". Bahkan ada juga yang menyebut bahwa tahun 2020 ini adalah tahunnya BLACKPINK.

"Bukan maksud merendahkan pencapaian GG lain guys, tapi emang faktanya BLACKPINK lah GG terbesar KPop saat ini, kalau di tahun 2016 2017, Twice yang memimpin, tapi semenjak periode 2018 2019 persaingan keduanya seimbang, tapi jujur aja fix di 2020 ini bp menancapkan tonggak kesusksesan nya sekaligus menjadi standar GG dunia saat ini," komentar netter. "Bru 4 tahun loh udh jdi queen girl grub kpop aja klean eonnie ku. Di kasi konten banyak jangan lupa buat vote segala nya yg berhubungan sma blackpink ya blinkeu!!!" ujar yang lain. "Semoga ada girl group Korea selain Blackpink bisa diundang acara televisi ternama di AS atau Eropa seperti Twice, Red Velvet, G-Friend dll," pungkas lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel