Pakai Sweter Pendek dan Sepatu Sneakers, Song Hye Kyo Menolak Tua dengan Penampilan Bak Anak Muda

Foto: Pakai Sweter Pendek dan Sepatu Sneakers, Song Hye Kyo Menolak Tua dengan Penampilan Bak Anak Muda Instagram



Banyak penggemar dan netizen yang tak ada habisnya memberikan pujian untuk kecantikan Song Hye Kyo dengan gaya kasualnya yang menawan untuk kampanye terbaru bersama merk sepatu terkenal Suecomma Bonnie.

Kanal247.com - Song Hye Kyo saat ini boleh saja dikatakan sebagai aktris paling cantik di Korea Selatah dengan penampilannya yang tak pernah lekang oleh usia. Meski sudah berusia 38 tahun dan akan beranjak ke 39 tahun pada 22 November mendatang atau 40 tahun jika dihitung dengan tahun Korea, namun kecantikannya tak kalah dengan para gadis belia.

Hal ini pula sepertinya yang membuat merk sepatu terkenal Suecomma Bonnie tetap setia memilih Song Hye Kyo sebagai brand ambassador mereka. Belum lama ini Suecomma Bonie juga kembali merilis sejumlah pemotretan terbaru bersama mantan istri aktor Song Joong Ki itu dengan produk-produk barunya.

Lewat akun Instagram pribadinya, Song Hye Kyo juga mengunggah beberapa foto dari pemotretannya bersam Suecomma Bonnie. Dalam fotonya, bintang serial "Descendant of the Sun" itu tampak mengenakan sweter pendek berlengan panjang yang memamerkan kaki jenjang mulusnya.

Membuat penampilannya tampak sporty, Song Hye Kyo mengurai indah rambut panjangnya dan mengenakan sepatu sneakers berwarna kombinasi hitam dan putih. Tak mengherankan rasanya jika banyak penggemar dan netizen yang tak ada habisnya memberikan pujian untuk kecantikan Song Hye Kyo dengan gaya kasualnya yang menawan tersebut.

Sementara itu, Song Hye Kyo bersama dengan Profesor Seo Kyung Duk belum lama ini telah menyumbangkan 10.000 eksemplar buku panduan Korea-Prancis ke Pusat Kebudayaan Korea di Paris.Sebagai bagian dari proyek donasi buku, ini menjadi donasi ketiga yang dilakukan Song Hye Kyo dengan Profesor Seo. Bersama-sama, mereka sebelumnya telah menyumbangkan 10.000 buku kepada Asosiasi Nasional Korea Bersejarah di Los Angeles serta kepada Pemerintah Sementara Republik Korea di Chongqing, Tiongkok.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel