Selamat, Andrew Andhika Umumkan Kehamilan Sang Istri Setelah 3 Tahun Menanti

Foto: Selamat, Andrew Andhika Umumkan Kehamilan Sang Istri Setelah 3 Tahun Menanti Instagram



Andrew Andika belum lama ini mengumumkan kabar bahagia lantaran sang istri, Tengku Dewi, mengandung anak pertama mereka. Setelah penantian panjang, mereka akan menjadi orangtua.

Kanal247.com - Kabar bahagia datang dari Andrew Andhika. Diketahui, sang istri tercinta, Tengku Dewi mengandung buah hatinya dengan Andrew. Setelah menikah selama 3 tahun, yakni 8 April 2017, Andrew akhirnya akan menjadi seorang ayah.

Kabar bahagia diumumkan Andrew lewat unggahan di laman akun Instagram pribadi. Dalam unggahannya tersebut, Andrew membagikan potretnya bareng sang istri yang perutnya tampak mulai membuncit.

Selain itu, istri Andrew juga membawa foto USG calon buah hati dalam kandungannya. "I guess we are having a baby (Aku kira kami akan memiliki bayi)," tulis Andrew pada Sabtu (17/10).

Sementara itu, istri Andrew juga ikut membagikan kabar bahagia tersebut di laman akun Instagram-nya. Dewi mengungkapkan bahwa kandungannya telah berusia 12 minggu atau 3 bulan. Setelah perjuangan panjang menjalani bayi tabung dan sempat tertunda karena pandemi corona, Dewi merasa sangat bersyukur karena mendapat kepercayaan memiliki momongan.

"SPECIAL ANNOUNCEMENT. ALHAMDULILLAH i am #12weekspregnant #3monthspregnant," ungkap Dewi. "Tahun 2020 meskipun tahun yg berat , tetapi di tahun ini pula Alhamdulillah tidak henti2nya bersyukur doa kami dijabah oleh Allah swt."

"Masih terasa tidak nyata bahwa ada sesuatu yang lain di dalam perutku," tambah Dewi. "Itu ciptaan yang paling kuat untuk memiliki kehidupan yang tumbuh di dalam diriku, tidak ada hadiah yang lebih besar."

Tak lupa, Dewi juga mengucapkan terima kasih untuk dukungan dan doa dari semua pihak. Ia juga memberikan semangat kepada para calon orangtua yang masih berjuang mendapatkan momongan.

"Terimakasih utk tmn2 yg sudah men support & mendoakan perjuangan kami utk mempunyai buah hati selama ini," tutur Dewi. "Doakan slalu agar diberikan kesehatan & kelancaran sampai lahiran nanti.."

"Doa yg terbaik jg buat teman2 yg sedang berjuang insyallah akan diberikan sgera di saat & waktu yg tepat Amin YRA," pungkas Dewi. "Jgn putus asa & lelah berusaha teman2."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel