Teman Dekat, Chef Arnold Sempat Pertanyakan Tak Diundang Kaesang di Istana Negara

Foto: Teman Dekat, Chef Arnold Sempat Pertanyakan Tak Diundang Kaesang di Istana Negara instagram



Chef Arnold mengaku sempat mempertanyakan kepada Kaesang Pangarep lantaran tidak pernah diundang d Istana Negara meski sudah berteman dekat bahkan mempunyai bisnis bersama.

Kanal247.com - Anak dari Presiden Joko Widodo tentu mendapatkan sorotan tak kalah besar dari sang ayah. Salah satu yang kerap mendapatkan sorotan yakni Kaesang Pangarep. Pasalnya, Kaesang memang cukup aktif menggunakan media sosial pribadinya.

Kaesang juga kerap mencuri perhatian lantaran dekat dengan beberapa selebriti. Salah satunya yang diketahui berteman akrab dengan Kaesang yakni, Chef Arnold Poernomo. Kaesang dan Chef Arnold bahkan diketahui mempunyai bisnis di bidang kuliner bersama.

Chef Arnold dan Kaesang bahkan tak jarang saling berkomunikasi melalui media sosial. Namun, meski sangat akrab ternyata Chef Arnold tidak pernah mengundang di rumahnya yang merupakan Istana Negara atau tempat tinggal presiden.

Hal tersebut diungkapkan oleh Chef Arnold kala berbincang di podcast Deddy Corbuzier. Chef Arnold bahkan pernah menggoda Kaesang lantaran tidak pernah mengundangnya di tempat tinggalnya.

"Gue nggak pernah ke Istana karena nggak pernah diundang," aku Chef Arnold. "Lo kan temannya Kaesang nggak pernah diundang?" tanya Deddy. "Maka dari itu," kata Chef Arnold. "Gue juga kenal Kaesang, gue nggak diundang," sahut Deddy seraya tertawa.

"Gue tanya 'kenapa yang lain diundang sama ini ini', 'ya kan bapak', 'kan gue bisa masakin, promosi masakan Indonesia," cerita Chef Arnold.

Meski begitu, Chef Arnold dan Deddy pun hanya bercanda kala mempertanyakan Kaesang tidak pernah mengundang mereka ke rumahnya. Pasalnya, mereka menyadari bahwa tidak semua orang bisa asal masuk ke Istana Negara. Sehingga, bisa jadi akan memunculkan asumsi yang tidak-tidak jika Kaesang mengundang temannya untuk ke Istana Negara.

"Mungkin karena kita terlalu berteman (nggak diundang)," kata Deddy. "Nanti asumsi-asumsi dan lain-lain kan, kita profesional," lanjut salah satu juri ajang memasak ternama "Master Chef Indonesia" itu.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel