Sempat Dinyatakan Positif, Begini Imbauan Tegas Dewi Persik ke Masyarakat Tentang Covid-19

Foto: Sempat Dinyatakan Positif, Begini Imbauan Tegas Dewi Persik ke Masyarakat Tentang Covid-19 Instagram



Dewi Persik mengumumkan bahwa ia sempat dinyatakan positif Covid-19. Dewi kemudian menegaskan bahwa Covid-19 memang benar adanya sehingga mengimbau masyarakat tidak menyepelekan pandemi ini.

Kanal247.com - Kabar kurang menyenangkan datang dari penyanyi dangdut Dewi Persik. Lewat unggahan di Instagram, Dewi menunjukkan wajahnya yang alami kemerahan dan mengumumkan bahwa ia sempat dinyatakan positif Covid-19.

Tak hanya sendiri, anggota keluarga Dewi juga ikut tertular virus Covid-19. Hal ini diungkap Dewi saat menceritakan soal kondisinya dalam video yang diunggah di kanal YouTube pribadi.

Dewi pun mengaku sempat mengalami gejala ringan. Namun, ia juga merasakan sesak di dada sehingga membuatnya tidak nyaman.

"Aku gejala ringan ya. Sampai sekarang aku ngomong, aku engap. Aku sesak di dada aku. Merasa (dada) aku penuh," ungkap Dewi Persik. "Pengin batuk, tapi kayak kering banget, enggak enak. Nelen enggak sakit, tapi lidah aku kayak pahit gitu. Enggak nyaman."

Selain itu, Dewi lantas menegaskan bahwa penyakit Covid-19 itu memang benar adanya. Oleh sebab itu, Dewi mengimbau masyarakat untuk tidak menyepelekan pandemi Covid-19. Apalagi, hingga sini pandemi masih belum kunjung juga berakhir.

"Aku sebagai public figure, mau ngasih tahu ke kalian," tutur Dewi. "Jangan main-main sama Covid atau jangan merasa bahwa 'Alah COVID ini enggak ada. Alah ini cuma permainan pemerintah.' Sudah ada Allah ya begini."

"Sayang, meskipun kamu rajin berzikir, salatnya bagus. Kalau kamu ketemu orang yang kena Covid, kamu pasti ketularan Covid," sambung Dewi Persik. "Sakit Covid itu enggak enak. Seperti yang saat ini aku alami."

Beruntungnya, Dewi Persik mengaku kondisinya saat ini sudah mulai membaik. Lewat unggahan di Instagram pribadi, Dewi mengaku sudah menjalani tes dan dinyatakan negatif Covid-19.

"Alhamdulillah, Allah masih kasih kesempatan aku untuk sehat aku sekarang sembuh, aku salah satu org yg beruntung untuk sembuh," tulis Dewi di Instagram-nya. "Aku sudah cek dua kali negatif alhamdulillah. dan skrg sudah sembuh dan recovery."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel