Curhat Bahagia Asmirandah Usai Sambut Kelahiran Putri Pertama: Baru Kali Ini Happy Begadang

Foto: Curhat Bahagia Asmirandah Usai Sambut Kelahiran Putri Pertama: Baru Kali Ini Happy Begadang instagram



Asmirandah baru saja menuliskan curhat bahagianya semenjak menjadi ibu dari bayi perempuan yang dilahirkannya pada 25 Desember 2020 lalu, begini kata istri Jonas Rivanno.

Kanal247.com - Pasangan artis Asmirandah dan Jonas Rivanno akhirnya menyambut kelahiran anak pertama mereka yang lama dinantikan. Tepatnya pada tanggal 25 Desember 2020 lalu, Andah melahirkan bayi perempuan cantik yang diberi nama Chloe Emmanuelle van Wattimena.

Seperti kebanyakan orangtua pada umumnya, pengalaman pertama mengurus anak tentu menjadi cerita yang menarik. Hal yang sama juga dirasakan oleh Andah usai menyambut kelahiran putri pertamanya ini.

Sekarang lagi menikmati jadi ibu di rumah,” tulis Asmirandah seraya memajang foto selfienya bersama sang buah hati melalui Insta Stories. “Thank God, bisa merasakannya saat ini.

Tak hanya itu saja, Andah juga terlihat membagikan curhat bahagianya usai mengalami begadang mengurus anak. Meski jam tidur berkurang, namun Andah merasa bahagia melihat wajah imut putri tercintanya.

Curhat Bahagia Asmirandah Usai Sambut Kelahiran Putri Pertama: Baru Kali Ini Happy Begadang

Insta Stories/@asmirandah89

Jujur baru kali ini happy begadang. Tidurnya benar-benar singkat tapi dapat deep sleep," tulis Asmirandah. “Memandangi wajah mungilnya Chloe enggak bosen-bosennya. Masih belum percaya ini yang biasanya dibawa dalam perut.

Lebih lanjut, Asmirandah juga menceritakan drama yang dialaminya bersama baby Chloe selama proses pemberian ASI. Hal itu pun membuat Andah sadar tentang perjuangan ibu memberikan ASI terbaik untuk buah hati mereka.

Chloe paling suka nen sebelah kiri, sedangkan sebelah kanan udah hampir membatu. Kalau dikasih belajar sampai akhirnya bisa, walaupun enggak tega kalau lihat dia nangis kayaknya sedih banget,” ungkap istri Jonas Rivanno ini. “Aku jadi tahu sekarang gimana rasanya jadi ibu-ibu yang berjuang dalam mengASIhi. Semangat ibu ibu,” pungkasnya.

Terlepas dari itu, sebelumnya Asmirandah sendiri sudah banyak mengungkapkan kebahagiaannya usai menjadi seorang ibu saat melakuakn konferensi pers secara virtual. Salah satu hal yang diungkapkan Andah dan suami kala itu adalah kesepakatan mereka untuk mengurus putri pertama mereka ini sendiri tanpa jasa pengasuh.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel