Melaney Ricardo Bongkar Kondisi Hubungan Gisel dengan Wijin Usai Jadi Tersangka Video Syur

Foto: Melaney Ricardo Bongkar Kondisi Hubungan Gisel dengan Wijin Usai Jadi Tersangka Video Syur Instagram



Melaney Ricardo ikut menanggapi soal kasus video syur yang dihadapi oleh sahabatnya, Gisella Anastasia. Melaney lantas mengungkapkan kondisi hubungan Gisel dan Wijaya Saputra usai ditetapkan sebagai tersangka.

Kanal247.com - Nama Gisella Anastasia sontak kembali menjadi perbincangan hangat usai pihak kepolisian telah menetapkannya sebagai tersangka dalam kasus video syur. Tak hanya sendiri, Gisel ditetapkan sebagai tersangka bersama pria bernama Michael Yukinobu de Fretes.

Penetapan Gisel sebagai tersangka rupanya turut ditanggapi oleh Melaney Ricardo. Meski ditetapkan sebagai tersangka, Melaney mengaku salut dengan sikap Gisel dalam menghadapi kasus tersebut. Gisel dinilai dewasa dalam menyikapi kasus yang menimpanya saat ini.

Di sisi lain, Melaney juga menyebut kekasih Gisel, Wijaya Saputra juga selalu setia mendampingi ibu satu anak tersebut. Melaney memang sering bertegur sapa dengan pria yang akrab disapa Wijin itu. Melaney juga sering kali menanyakan kondisi Gisel kepada Wijin.

"It's amazing. Kadang aku sama teman-teman suka bilang kalau Gisel kan suka cek apa kabar. Wijin sendiri impact juga," ungkap Melaney saat ditemui usai Kopi Viral, Gedung Trans TV, Mampang, Jakarta Selatan, Senin (4/1) seperti dilansir dari detikHOT. "Selalu kita tanya, 'How are you?', 'How do you feeling bro', tapi it's okey. Dia juga merespons dengan sangat baik."

Selain itu, Melaney mengungkapkan hubungan Wijin dan Gisel saat ini. Menurut Melaney, huubungan Gisel dan Wijin saat ini masih berjalan dengan baik.

"Hubungan mereka juga fine-fine saja sih di mata kita ya sebagai teman-teman dekatnya," pungkas Melaney Ricardo.

Sebelumnya, Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Yusri Yunus sudah memberikan penjelasan mengapa Gisel ditetapkan sebagai tersangka kasus video syur. Gisel disebut telah merekam video syur tersebut sehingga tidak sengaja tersebar ke masyarakat umum.

"Di pasal 4 membuat, memproduksikan, yang melakukan. Yang merekam siapa? Saudari GA. Dia yang merekam, membuat. Memang tidak bisa kalau untuk kepentingan pribadi," tandas Yusri Yunus. "Ini yang kemudian tersebar sampai ke khalayak, ke masyarakat, ke umum."

Sementara penetapan Gisel sebagai tersangka dalam video syur itu menimbulkan banyak pro dan kontra. Ada yang setuju dengan keputusan polisi menjadikan Gisel sebagai tersangka. Ada pula yang menyebut Gisel hanya sebagai korban.

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel