BTS Pecahkan Rekor Lagu K-Pop di Chart Billboard

Foto: BTS Pecahkan Rekor Lagu K-Pop di Chart Billboard instagram



BTS berhasil memecahkan rekor idol grup K-Pop yang berhasil bertahan di tangga nada Billboard di 'Hot 100' selama berminggu-minggu dengan lagu mereka 'Dynamite'.

Kanal247.com - Lagu-lagu K-Pop memang saat ini sukses merajai di seluruh dunia. Tak jarang bahkan lagu-lagu K-Pop yang berhasil bersaing dengan lagu mancanegara di tangga lagu ternama.

Kali ini, BTS kembali menunjukkan pesona kuat mereka di kelas mancanegara. Salah satu lagu populer mereka yakni "Dynamite" berhasil memecahkan rekor di Billboard untuk grup idol K-Pop.

"Dynamite" berhasil bertahan di daftar "Hit 100" di Billboard selama 22 minggu berturut-turut. Ini semakin memperpanjang rekor dari lagu milik artis Korea Selatan yang paling lama bertahan di "Hot 100" Billboard.

Hari ini, Rabu (27/1) BTS terlihat ada di posisi ke-45 di daftar "Hit 100" Billboard. Sementara itu, BTS memegang posisi ke-2 di tangga lagu Global Excl. AS Billboard. Lagu tersebut juga berada di posisi ke-6 Billboard Hot 200.

BTS berhasil memecahkan rekor idol grup K-Pop yang berhasil bertahan di tangga nada Billboard di \'Hot 100\' selama berminggu-minggu dengan lagu mereka \'Dynamite\'

Sumber: Billboard

Lagu "Dynamite" juga tempati posisi ke-9 di tangga nada Digital Song Sales. Terakhir, BTS tempati posisi ke-14 di Artist 100 minggu ini.

"Dynamite" sendiri diketahui dirilis oleh BTS pada 21 Agustus 2020 lalu. Lagu tersebut diketahui dibuat oleh David Stewart dan Jessica Agombar. Davit Stewart juga memproduseri langsung pembuatan lagu "Dynamite". Lagu "Dynamite" sendiri menjadi lagu pertama dari BTS yang dirilis dengan lirik full menggunakan Bahasa Inggris.

Music video (MV) dari lagu "Dynamite" sendiri terlihat sudah ditonton lebih dari 800 juta kali sejak penayangannya pada Agustus 2020 lalu. MV "Dynamite" juga telah berhasil mendapatkan lebih dari 23 juta likes d YouTube. MV tersebut dirilis di kanal YouTube resmi Big Hit selaku agensi BTS.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel