Resmi Bebas Militer, Baro B1A4 Tulis Pesan Haru Hingga Janjikan Ini

Foto: Resmi Bebas Militer, Baro B1A4 Tulis Pesan Haru Hingga Janjikan Ini instagram



Baro B1A4 mengunggah potret barunya dalam balutan seragam tentara untuk merayakan kebebasan wajib militernya melalui akun Instagram pribadinya, seraya menuliskan pesan menyentuh untuk penggemar.

Kanal247.com - Wajib militer memang menjadi kewajiban seluruh pria di Korea Selatan dengan rentang usia 18-35 tahun. Wajib militer ini diketahui tidak mempedulikan profesi dan yang tak diwajibkan hanya yang diketahui mempunyai penyakit tertentu.

Aktor atau idol pun juga diketahui ikut wajib militer hampir 2 tahun lamanya dan akan vakum dari dunia hiburan. Pasalnya, ketika melaksanakan wajib militer selebriti dilarang mempunyai pekerjaan lain.

Baro B1A4 menjadi selebriti Korea Selatan yang baru saja menyelesaikan kewajiban militernya. Baro diketahui menjalankan wajib militer sejak 30 juli 2019 lalu dan resmi bebas pada Sabtu (20/2).

Baro pun langsung menyapa para penggemar dengan membagikan potretnya dalam balutan seragam tentara melalui akun Instagram pribadinya, @baroganatanatda. Baro mengungkapkan terima kasihnya kepada para penggemar yang tetap menantinya dan memberikan dukungan selama ia menjalankan wajib militer. Baro pun berjanji akan kembali dengan karya-karya selanjutnya.

"Sersan Cha Sun Woo (nama asli Baro); 30 Juli 2019-20 Februari 2021; telah selesai wajib militer dengan aman. Terima kasih, semua orang yang telah menungguku dan mendukungku selama ini. Untuk menebus penantian, saya akan kembali dengan proyek yang hebat," kata Baro, Minggu (21/2).

Baro pun memberikan semangat kepada teman-temannya di militer. Idol sekaligus aktor tampan itu pun tak lupa mengungkapkan rasa sayangnya.

"Sebelumnya, saya berencana mengatur waktu agar kita bisa bertemu sebentar, jadi harap tunggu sebentar. Dan kepada petugas dan asisten instruktur kami yang telah melalui kesulitan dan kesulitan dengan saya !! Kalian selalu bekerja keras tetapi bertahan sedikit lagi, dan saya akan mendukung kalian untuk diberhentikan dengan luar biasa !! Terima kasih, dan aku sayang kalian semua," tutup Baro.

Baro sendiri diketahui debut sebagai idol posisi rapper bersama B1A4 pada tahun 2011 di bawah naungan WM Entertainment. Namun, Baro memutuskan untuk meninggalkan WM Entertainment 2018 dan bergabung dengan agensi HODU&U Entertainment. Agensi ini diketahui khusus menaungi para aktor dan aktris.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel