NCT Dream Bakal Tampil di Lazada Super Party, Fans Justru Khawatirkan Ini

Foto: NCT Dream Bakal Tampil di Lazada Super Party, Fans Justru Khawatirkan Ini instagram



Salah satu market place online Indonesia, Lazada mengumumkan jika NCT Dream akan tampil di konser yang akan segera digelar. Para penggemar justru khawatir masalah ini.

Kanal247.com - Kepopuleran K-Pop di Indonesia memang membuat banyak brand memutuskan untuk bekerja sama dengan grup idol populer untuk promosi. Tak jarang bahkan brand ini mengadakan konser yang dimeriahkan oleh grup idol populer.

Baru-baru ini, salah satu market place online di Indonesia yakni Lazada membagikan poster misterius untuk konser Lazada Super Party. Lazada mengungkapkan bahwa idol pria dengan 6 anggota akan memeriahkan konser yang akan diadakan pada 26 Maret 2021 mendatang.

"Jangan ngaku-ngaku fans K-pop kalau gatau bayangan dari 6 cowo-cowo ganteng yang akan bikin Lazada Super Party semakin keren dan spektakuler. Coba dong pada tebak, siapa sih yang akan tampil pada tanggal 26 Maret nanti untuk merayakan ulang tahun Lazada dari bayangan ini? Kasih tau di kolom komentar dan menangkan voucher total 1,5 JUTA RUPIAH!" tulis Lazada melalui akun Instagram resmi mereka, @lazada_id. Para penggemar pun telah menebak bahwa grup idol yang akan diundang oleh Lazada adalah NCT Dream.

Hari ini, Senin (15/3) Lazada pun akhirnya mengumumkan jika tebakan para penggemar tersebut benar adanya. "Setelah diisengin mimin berhari-hari buat nebak-nebak buah manggis, sekarang mimin akan mengungkapkan identitas asli si cowok-cowok manis! Yup, NCT DREAM @nct_dream AKAN HADIR untuk bikin Lazada Super Party tanggal 26 Maret jam 19.00 WIB nanti semakin meriah. Kalian bisa nonton di @LazLiveID; stasiun TV favorit kamu @SCTV, @Indosiar & @OfficialRCTI; serta YouTube, TikTok & Facebook Live Lazada Indonesia. Pasti udah ngga sabar dong, apalagi para Czennies? Tap 2x yang udah pada pengen seru-seruan bareng mereka dan kasih tau mimin dong siapa bias NCT Dream kalian?" tulis Lazada melalui caption.

Meski begitu, para penggemar justru masih penasaran berapa formasi untuk NCT Dream tersebut. NCT Dream sendiri diketahui debut sebagai 7 anggota namun Mark Lee lulus terlebih dulu. Pasalnya, NCT Dream awalnya mempunyai konsep berisikan anggota yang belum berusia legal. Namun, Mark telah kembali menjadi anggota NCT Dream lantaran banyak para penggemar yang mengharapkan adanya anggota permanen.

"7 kan ya? pliss," harap salah seorang penggemar. "7dream gak nih? Atau 6?" tanya lainnya. "Ada mark ga si?" sambung lainnya. "SEMOGA 7DREAM," ucap lainnya. "6 doang kayanyaa, soalnya di foto sm spill emoji nya cm 6," kata lainnya. "Kayaknya cuma 6 deh soalnya walaupun Mark udah rejoin tapi kan belum comeback ber 7, dan pasti tampilnya lagu2 dream yg baru bukan yg resonance," ungkap lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel