Arie Untung dan Teuku Wisnu Ikut Berduka Atas Kasus Kilang Minyak Kebakaran, Ungkap Doa Ini

Foto: Arie Untung dan Teuku Wisnu Ikut Berduka Atas Kasus Kilang Minyak Kebakaran, Ungkap Doa Ini Instagram



Arie Untung dan Teuku Wisnu rupanya ikut menanggapi soal peristiwa kebakaran yang terjadi Kabupaten Indramayu. Arie dan Teuku kemudian mengungkapkan doa ini.

Kanal247.com - Publik belum lama ini dihebohkan dengan peristiwa kebaran kilang minyak PT Pertaminan RU VI Balongan di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat. Beredar pula video terjadinya kebakaran kilang minyak itu di media sosial.

Salah satu figur publik yang ikut menanggapi peristiwa tersebut adalah Arie Untung. Lewat akun Instagram pribadi, Arie membagikan video amatir yang memperlihatkan kejadian tersebut.

Video berdurasi kurang dari satu menit itu juga memperdengarkan takbir yang diteriakan seseorang dalam video tersebut. Terdengar pula suara ledakan yang begitu keras dalam video itu. Sementara ada beberapa orang tengah berlarian untuk menyelamatkan diri juga terlihat dalam video itu.

"Innalillahi. Terbakar pagi ini," tulis Arie Untung pada hari ini, Senin (29/3). "Salah satu kilang minyak perusahaan indonesia di Indramayu terbakar."

Arie kemudian mendoakan agar para pekerja di tempat kejadan dilindungi oleh Tuhan. "Semoga pekerja masih dilindungi Allah," kata Arie Untung.

Bukan hanya Arie Untung, Teuku Wisnu juga ikut membagikan video tersebut di laman akun Instagram pribadinya. Suami Shireen Sungkar itu turut mendoakan dan berharap tidak ada korban saat peledakan terjadi.

"Inna lillahi Wa Inna ilaihi rojiun. Terjadi kebakaran kilang minyak Pertamina di Balongan, Indramayu," ungkap Teuku Wisnu. "Semoga tidak ada korban jiwa, dan Allah lindungi semua sodara-sodara kita disana."

Kedua postingan mereka lantas mendapat tanggapan dari warganet. Mereka turut merasakan duka mendalam dengan peristiwa kebakaran tersebut.

"Semoga tidak ada korbar jiwa..Innalillahi wainna ilaihi rojiun," komentar salah satu netter. "Innalillahi ... semoga allah memberikan perlindungannya aamiin," kata netter lain. "Innalillahi wa innalillahi rojiun turut berduka semoga allah ganti dg yg lebih baik," tambah netter lain.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel