Peniel BTOB Semakin Galakkan Tagar #StopAsianHate Usai Lihat Pejabat AS Perlihatkan Luka

Foto: Peniel BTOB Semakin Galakkan Tagar #StopAsianHate Usai Lihat Pejabat AS Perlihatkan Luka Instagram



Peniel BTOB mendukung aksi rasisme yang akhir-akhir ini menimbulkan banyak kejahatan yang kian meningkat. Selain dirinya, Mark GOT7, CL, BTS dan masih banyak lagi juga turut memberikan hak suara mereka untuk berhenti membenci ras Asia.

Kanal247.com - Di saat tingkat kejahatan kebencian ras Asia meningkat, banyak selebriti menyerukan dukungan secara global untuk menghentikan kebencian terhadap ras Asia. Tidak hanya Bangtan Boys dan Mark Tuan GOT7 yang secara pribadi menanggapi masalah ini. Selebriti K-Pop lainnya seperti CL, Eric Nam dan Tablo Epik High juga telah menyebarkan berita tentang masalah ini.

Peniel BTOB baru-baru ini menuai pujian dan perhatian terutama atas dukungan publik dalam mengatasi masalah ini. Ia secara rutin memberitahu pengikutnya di Instagram tentang masalah dan pembaruan kasus ini. Dalam unggahan terbarunya, Peniel membagikan cuplikan video yang menunjukkan pertemuan di balai kota West Chester, Ohio.

Dalam cuplikan video tersebut, seorang pejabat Amerika Serikat Lee Wong dengan berani mengungkapkan dada penuh bekas luka kepada semua orang. Hal ini membuat publik bertanya-tanya dari mana bekas luka itu berasal. Ternyata itu berasal dari luka yang didapatnya selama dinas di militer Amerika Serikat yang membuatnya menjadi seorang patriot terlepas dari warna kulit dan bentuk wajahnya.

Peniel BTOB Semakin Galakkan Tagar #StopAsianHate Usai Lihat Pejabat AS Perlihatkan Luka

Sumber: Instagram

Sebelum Peniel menggalakkan dukungan dengan tagar #StopAsianHate ini, BTOB juga ikut ambil bagian dalam konser online "Red Angel Festival: Coronavirus Overcoming Cheer 2021". Festival K-Pop online itu telah berlangsung pada 20 Maret 2021. Grup lain seperti TXT dan Golden Child juga naik panggung kala itu.

Ketika berpidato di acara tersebut, Peniel tidak hanya memastikan untuk menunjukkan dukungan bagi mereka yang mengalami masa sulit karena COVID-19, ia juga membuat pernyataan sederhana dan berani dengan mengungkapkan, "Hentikan kebencian terhadap ras Asia".

Dengan aksinya yang berani, netizen Korea memujinya untuk masalah ini. "Aku belajar tentang masalah global melalui media sosial idolaku," ungkap netizen. "Dia sangat berani dan menunjukkan kekuatannya sebagai idol dan sebagai warga ras Asia yang tertindas, sangat hebat!" ungkap penggemar lainnya.

Sementara itu, Peniel merupakan sosok idol yang tumbuh di Amerika sebagai orang Asia. Sebab itu, Peniel merasa lebih dekat dengan masalah ini karena dirinya mengetahui keadaan yang sebenarnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel