Atta Halilintar Sampaikan Permintaan Maaf pada Jokowi Saat Jadi Saksi Nikah, Ternyata Gara-gara Ini

Foto: Atta Halilintar Sampaikan Permintaan Maaf pada Jokowi Saat Jadi Saksi Nikah, Ternyata Gara-gara Ini Instagram



Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah akhirnya resmi menikah pada Sabtu (3/4) lalu. Atta pun tak kuasa menahan tangis saat Presiden Joko Widodo menjadi saksi dalam pernikahannya dengan Aurel.

Kanal247.com - Kebahagiaan kini tengah menyelimuti Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah. Pasalnya, mereka akhirnya resmi menjadi suami istri pada Sabtu (3/4) lalu. Tentu saja momen akad nikah itu merupakan pengalaman spesial yang mereka jalani.

Prosesi akad nikah tersebut semakin terasa spesial berkat kehadiran Presiden RI Joko Widodo. Dalam kesempatan itu, Jokowi hadir sebagai saksi nikah untuk pihak laki-laki.

Atta pun memiliki alasan tersendiri mengapa mengundang Jokowi sebagai saksi pernikahannya dengan Aurel Hermansyah. Atta mengungkapkan bahwa ia ingin membuktikan keseriusan pernikahan tersebut kepada banyak orang.

"Aku memang maunya di momen bahagia ini disaksikan figur-figur hebat yang ada di Tanah Air," ungkap Atta usai prosesi ijab kabul di Raffles Hotel, kawasan Kuningan, Jakarta Selatan. "Di sini aku pengin terlihat aja kita benar-benar serius menghadapi akad nikah ini."

Saat prosesi ijab kabul, Atta tampak tak kuasa menahan tangis. Gara-gara tak kuasa menahan tangis, Atta Halilintar pun mengucapkan permintaan maaf pada Jokowi. Atta pun mengaku memiliki alasan tersendiri mengapa begitu emosional dalam kesempatan itu.

"Nggak tahu ya, sejak awal masuk (ruangan akad) udah emosional banget," ujar Atta. "Segalanya kayak berasa gitu dari kangen orangtua, kangen adik-adik, ingin mereka ada di sisi aku di hari aku mau jadi suami."

"Jadi aku nggak bisa berkata-kata, hati aku bergemuruh, kaki aku sampai menggigil," sambung Atta. "Kalau tadi Pak Jokowi lihat aku sesenggukan terus, aku sampai nggak enak dan bilang 'Permisi Pak'. Aku nggak bisa nahan lagi."

Lebih lanjut, Atta kemudian mengucapkan terima kasih kepada Jokowi, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, dan Ketua DPR Bambang Soesatyo. Atta mengucapkan terima kasih karena sudah hadir dalam momen terpenting dalam hidupnya dan Aurel.

"Aku bahagia banget lah dengan banyaknya orang yang mendukung kami berdua, men-support dan mendoakan," pungkas Atta. "Semoga acara pernikahan ini sesuai protokol kesehatan. Intinya gimana kita patuhi itu semuanya."

Komentar Anda

Tags

Topik Berita

Rekomendasi Artikel