G-Dragon BIGBANG Jadi Model Sampul Edisi Khusus Dazed Korea Bikin Curiga, Bakal Comeback?

Foto: G-Dragon BIGBANG Jadi Model Sampul Edisi Khusus Dazed Korea Bikin Curiga, Bakal Comeback? Instagram



G-Dragon menjadi idol yang paling dinantikan oleh pecinta musik K-Pop. Ia tampil dalam edisi khusus Dazed Korea yang tengah perayaan hari jadi ke-13 justru membuat penggemar curiga jika sang idola ini akan melakukan comeback.

Kanal247.com - Majalah Dazed Korea telah merilis gambar sampul edisi spesial hari jadi ke-13 untuk bulan April 2021 dengan menampilkan G-Dragon sebagai selebriti paling ikonik sekaligus membingungkan. Dazed merilis delapan sampul yang menampilkan G-Dragon dengan menampilkan cerita setebal 58 halaman yang mana semuanya tentang G-Dragon.

Halaman-halaman khusus itu menampilkan foto-foto candid dan karya seni yang dibuat G-Dragon di lokasi syuting. Pemotretan majalah edisi itu seakan menjadi perayaan bagi G-Dragon sendiri dan tidak seperti majalah sebelumnya. Seperti yang sempat diperdebatkan oleh publik, G-Dragon berbeda dengan selebriti lainnya soal mode.

Ia mampu menciptakan gayanya sendiri yang khas namun terkesan sangat keren. Publik juga menyoroti keeksisan G-Dragon yang tetap menjadi pusat mode dan industri kreatif selama berhenti aktif di dunia musik.

Meski pun G-Dragon belum merilis musik baru sejak album yang dirilis pada USB bertajuk "Kwon Ji Yong", dengan menjadi model di majalah edisi spesial Dazed membuktikan bahwa G-Dragon memiliki pesona dan prestasi yang patut diacungi jempol.

Seperti yang diketahui, setelah keluar dari wajib militer, G-Dragon merilis kolaborasi karya seni sepatu kets PEACEMINUSONE miliknya dengan merek populer Nike. Selain berkolaborasi dengan merek sepatu populer itu, setiap sepatu akan dibalut dengan kemasan khusus yang ditandai dengan karya seni asli G-Dragon.

Pecinta musik K-Pop sangat menantikan musik baru dari G-Dragon. Ia bahkan dirumorkan akan segera melakukan comeback. Penggemar curiga kemunculan G-Dragon di majalah edisi spesial Dazed Korea merupakan pertanda sang idola akan kembali ke industri musik. Namun, sebelumnya kecurigaan ini sempat terjadi di tahun 2020.

Sementara itu, G-Dragon pernah menjadi model sampul majalah Vogue Korea sebanyak dua kali di tahun 2020. Tetapi, ia tidak merilis musik terbarunya sama sekali sehingga kecurigaan ini tidak bisa dipastikan dengan benar.

"Ia adalah rajanya K-Pop. Jadi aku tidak kaget jika hanya dirinya yang bisa nelakukan ini," ungkap seorang penggemar. "Aku pertama kali menyukai K-Pop dari G-Dragon dan langsung jatuh hati padanya. Tetapi, ia sangat lama berhenti dari musik. Aku kecewa, tetapi aku juga sangat menantikannya," tulis penggemar lainnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel