Alami Baby Blues, Mytha Lestari Pernah Jedotkan Kepala

Foto:  Alami Baby Blues, Mytha Lestari Pernah Jedotkan Kepala Instagram



Menjadi seorang ibu sangatlah tidak mudah bagi Mytha Lestari karena dia sendiri telah memiliki pengalaman melahirkan dan memiliki seorang anak yang dulu sempat membuatnya merasakan baby blues.

Kanal247.com - Saat ini Mytha Lestari ingin fokus kepada membesarkan anaknya. Dia pun mengaku belum siap jika harus hamil lagi. Pasalnya, dia harus menjadi lebih baik lagi sebagai seorang ibu dan istri.

Saat ini usia Mahatma Kala Maheswara, putra Mytha Lestari dan Barry Maheswara telah berusia 2,5 tahun. Masih termasuk awam menjadi orang tua, Mytha Lestari menyebut dirinya masih memiliki banyak kekurangan. "Karena aku ngerasa bahwa punya Kala aja aku masih banyak kurangnya," kata Mytha Lestari baru-baru ini.

Jika sang suami menggodanya dengan meminta anak kedua, Mytha Lestari menjelaskan alasannya. Selain masih banyak belajar sebagai seorang ibu, Mytha Lestari juga khawatir jika nantinya memiliki anak kedua dia tidak bisa maksimal mendidik anaknya yang lain.

"(Punya) Kala ini sebenarnya aku lagi sekolah menjadi seorang ibu. Jadi aku mempelajari kekurangan dan pelajaran apa yang bisa aku dapat dari Kala dan tidak aku ulangi lagi di anak keduaku," jelas Mytha. "Jadi memang punya anak itu investment ya, investment lahir dan batin. Jadi aku lagi mempelajari bahwa gue ibu yang kayak gimana dan Kala baru masuk tahun ketiga," imbuhnya.

Mytha Lestari sendiri mengakui jika dirinya harus memiliki kesiapan mental jika ingin menambah momongan. Terlabih saat ini dia juga masuk ke dunia musik. "Menurut aku punya anak kedua ketiga atau berapapun itu tergantug sama kesiapan mental. Dan aku punya prinsip sendiri untuk menambah anak lagi," sebut Mytha.

Mytha lantas menceritakan pengalamannya mengalami baby blues. "Tiga hari pertama ASI aku nggak keluar. Itu udah dipompa, dokter laktasi dua orang masuk, semua dicek ternyata normal. Ternyata gue yang stres, nggak keluar (ASI)," ungkap Mytya.

"Ditambah lagi ada tamu-tamu dari keluarga, terus anak saya nangis. Dia bilang gini, 'Aduh kasihan belum minum susu ya. Ibunya belum keluar ya susunya.' Makanya gue kena PPD, Postpartum Depression. Itu gue sampai jedotin kepala ke tembok saking stres," pungkasnya.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel