Gading Marten Sebut Raffi Ahmad Bisa Lebih Bebas di Bisnis Baru

Foto: Gading Marten Sebut Raffi Ahmad Bisa Lebih Bebas di Bisnis Baru Instagram



Bukan tanpa sebab, Gading menyebut di Kuy Entertainment ini Raffi Ahmad lebih bisa mengeksplor lebih banyak minatnya dalam berbagai bidang seperti olahraga, musik, otomotif dan lainnya dibandingkan di RANS Entertainment.

Kanal247.com - Selama ini Raffi Ahmad diketahui memiliki gurita bisnis melalui perusahaan manajamen yang didirikan bersama sang istri, Nagita Slavina. Perusahaan yang diberi nama RANS Entertainment itu terdiri dari berbagai macam produk bisnis. Mulai dari kuliner, kosmetik, media, dan masih banyak lainnya.

Namun siapa sangka jika Raffi belum puas dengan adanya RANS Entertainment saja. Bersama salah satu sahabatnya, Gading Marten, Raffi membuat perusahaan media lainnya yang diberi nama Kuy Entertainment. Selain Gading Marten dan Raffi Ahmad, Kuy Entertainment juga dibentuk oleh Fachri Albar dan Sean Gelael. Tak terasa, Kuy Entertainment telah berjalan selama satu tahun. Perusahaan media ini mereka dirikan di masa pandemi Covid-19 dan termasuk inovasi bisnis yang mengusung konsep kolaborasi. Raffi berharap suatu hari nanti Kuy Entertainment bisa kolaborasi dengan RANS Entertainment.

"Jadi KUY ini besar disaat pandemi karena memang kita terus mengeksplor sebuah konten. KUY besar selama ini adalah hasil dari sebuah kolaborasi dari berbagai pihak," jelas Raffi di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan beberapa waktu lalu. "Tidak menutup kemungkinan kita akan ekspansi juga ke televisi nantinya. Jadi tunggu saja kejutan yang akan KUY Media Group dan RANS Entertainment lakukan di tahun ini," imbuh Raffi.

Gading Marten pun membuka rahasia bahwa di Kuy Entertainment Raffi bisa merasa lebih bebas. Jika di RANS Entertainment Raffi lebih condong ke keluarga, maka di Kuy Entertainment Raffi bisa merasa lebih bebas membahas lebih banyak minatnya. Mulai dari olahraga, musik, otomotif dan lainnya.

"Tadinya KUY itu hanya produksi di rumah dengan kru seadanya ya. Tadinya programnya baru satu aja dan lainnya sekarang pun sudah berkembang," kata Gading Marten. "Jadi awalnya kolaborasi itu Raffi udah punya media ya. Tapi ternyata bisa membawa juga. Di sana (RANS) kan Raffi family banget, kalau di sini dia berkembang di luar keluarganya. Raffi bisa berkembang, bisa membahas sisi otomotif, selera musiknya, sportnya juga bisa diterima di sini. Bisa lebih besar lebih berkembang lah," jelas Gading Marten.

Komentar Anda

Rekomendasi Artikel