Artis Lain Sibuk Kecam Sinetron 'Suara Hati Istri Zahra', Tissa Biani Justru Beri Reaksi Bijak

Foto: Artis Lain Sibuk Kecam Sinetron 'Suara Hati Istri Zahra', Tissa Biani Justru Beri Reaksi Bijak Instagram



Tissa Biani rupanya ikut menanggapi soal sinetron 'Suara Hati Istri Zahra' yang tengah ramai diperbincangkan oleh publik. Tissa justru menanggapi bijak soal itu.

Kanal247.com - Publik kini tengah menyoroti sinetron "Suara Hati Istri Zahra". Sinetron itu sendiri menceritakan tentang rumah tangga seorang pria bernama Tirta yang diperankan oleh Panji Saputra. Dalam sinetron itu, Tirta diceritakan memiliki tiga istri.

Sinetron itu menuai pro dan kontra lantaran pemeran Zahra, yakni Lea Ciarachel Fourneaux yang memerankan istri ketiga. Lea sendiri masih berusia 15 tahun. Sejumlah artis pun seperti Melanie Subono dan Ernest Prakasa memberikan kritikan tajam untuk Sinetron tersebut.

Figur publik lain memilih untuk memberikan kritikan tajam kepada Sinetron "Suara Hati Istri Zahra". Namun berbeda dengan Tissa Biani.

Artis Lain Sibuk Kecam Sinetron \'Suara Hati Istri Zahra\', Tissa Biani Justru Beri Reaksi Bijak

Instagram Story

Kekasih Dul Jaelani itu memilih untuk tak menghakimi keputusan pemilihan pemeran di bawah umur buat sinetron itu. Hal ini lantaran Tissa menganggap kasus pemeran tak sesuai umur sebenarnya sudah terjadi sejak lama. Namun baru-baru ini saja, pemeran di bawah umur memerankan orang dewasa disorot.

"Sebenernya dari dulu sudah banyak cerita kayak gini. Tapi baru sekarang ada perhatiannya," tulis Tissa Biani pada hari ini, Rabu (2/6).

Artis Lain Sibuk Kecam Sinetron \'Suara Hati Istri Zahra\', Tissa Biani Justru Beri Reaksi Bijak

Instagram Story

"Pemain yang masih di bawah umur banyak berperan menjadi karakter gadis dewasa yang harus melakoni adegan yang tidak sesuai umurnya," sambung Tissa Biani. "Sedangkan kalau kita perhatiin di Indonesia jaman sekarang, orang orang yang di umur 21+ malah banyak mendapatkan peran anak sekolahan. Jadi kebalik."

Maka dari itu, Tissa Biani berharap hal ini menjadi koreksi bersama baik para aktor maupun aktris serta segenap kru. "Mudah-mudahan ini bisa jadi pelajaran buat kita semua pekerja seni," ungkap Tissa Biani.

Di unggahan selanjutnya, Tissa membagikan tangkapan layar komentar Amel Carla yang menyinggung sinetron tersebut. Amel juga mengaku heran soal pemilihan karakter aktor dan aktris dalam sinetron.

"Kamu bisa menemukan artis di atas 21 tahun buat jadi pemeran remaja tapi nggak bisa nemu artis di atas 18++ buat jadi pemeran istri ketiga?" komentar Amel Carla dalam bahasa Inggris. "Setuju banget mel!!" tutur Tissa Biani.

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel