Jadi Korban Penipuan Jastip Tas Mewah, Irma Darmawangsa Bakal Laporkan ke Polisi?

Foto: Jadi Korban Penipuan Jastip Tas Mewah, Irma Darmawangsa Bakal Laporkan ke Polisi? Instagram



Irma Darmawangsa mengaku kena penipuan dari jasa titip (jastip) tas mewah. Dari penipuan tersebut, Irma mengungkapkan bahwa ia rugi sampai ratusan juta rupiah.

Kanal247.com - Irma Darmawangsa membagikan kabar kurang menyenangkan. Pasalnya, Irma mengaku menjadi korban penipuan jasa titip (jastip) tas mewah. Irma mengatakan bahwa barang yang dibeli tak sesuai dengan pesanan.

Padahal, Irma mengaku sudah mengeluarkan uang yang cukup fantastis untuk membeli tas tersebut. Namun ternyata, harga dari tas tersebut tidak mencapai uang yang ia keluarkan.

"Tipenya tidak sesuai. Aku ngasihnya Rp 400 juta," ungkap Irma Darmawangsa dalam program acara "Rumpi" pada Selasa (23/11). "Harganya nggak sampai segitu. Dua buat aku. Tiga buat dijual."

Penyanyi berusia 37 tahun itu sendiri sudah berkonsultasi ke kuasa hukum. Namun, pihak yang mengadakan jastip tersebut memilih untuk menyelesaikan hal tersebut secara kekeluargaan. "Aku sudah ke kuasa hukum, dia minta mediasi kan," tutur Irma Darmawangsa.

Irma Darmawangsa menyebut pihak jastip itu menjanjikan akan segera membelikan barang pesanannya tersebut. "Dia tinggal di Paris. Dia janji membelikan apa yang aku pesan. Tapi punya dia aku tahan dulu. Mudah-mudahan nanti sesuai," kata Irma Darmawangsa.

Namun apabila pihak tersebut tidak menepati janji, Irma Darmawangsa bakal menempuh jalur hukum. "Sekarang kan sudah balik lagi dia ke Paris. Karena kalau nggak datang-datang kita tuntutlah," ucap Irma Darmawangsa.

Selain itu, Irma Darmawangsa mengaku mengenal pihak jastip dari sang makeup artist. Ia mengaku memesan 5 buah tas beserta seri yang diinginkan. Irma pun merasa tertipu karena harga tas yang diterima jauh lebih murah dari yang dipesan.

"Kan aku dikenalin sama makeup artist aku. (Ada) 5 tas. (Merek tas depannya) L, depannya C, depannya D. Ada satu merek dua tas," pungkas Irma Darmawangsa. "Maksudnya nanti tas itu mau dijual lagi juga. Karena lebih murah juga dari sana ke sini (Indonesia)."

Komentar Anda

Tags

Rekomendasi Artikel